RADARCIREBON.TV- Mungkin sudah tidak heran lagi bahwa industri gaming di Indonesia terus mengalami peningkatan, seiring dengan munculnya tim esports Indonesia yang kian beragam dan kompetitif. Informasi yang didapat berdasarkan data dari Indonesia Esports Premier League (IESPL), Indonesia menempati posisi ke-12 sebagai pasar gaming terbesar di dunia, dengan total 62,1 juta pemain gim aktif.
Kemudian pada tahun 2019, industri gaming Indonesia juga sudah berhasil menghasilkan pendapatan sebesar 1,04 miliar dolar AS. Tentu saja hal tersebut menandakan potensi besar yang dimiliki sektor ini. Dengan semakin berkembangnya industri gaming, menjadikan esports di Indonesia juga meningkat. Bermain game saat ini tidak bisa dianggap remeh, bahkan Esports bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga telah menjadi industri yang menawarkan peluang karir dan prestasi bagi para pemain profesional.
Tim Esport Terbaik di Indonesia
1. Bigetron Esports
Tim yang pertama ada Bigetron Esports ialah salah satu tim yang berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Walaupun hanya memiliki tiga divisi, yaitu PUBG Mobile, Mobile Legends, dan Free Fire, Bigetron sudah meraih banyak penghargaan bergengsi. Seperti, Bigetron berhasil menjuarai PUBG Mobile World League (PMWL) East 2020 dan PUBG Mobile Club Open Fall Split Global Final 2019. Tak hanya divisi PUBG Mobile, Bigetron Alpha yang bermain di gim Mobile Legends pernah meraih posisi kedua pada MPL season 7. Bahkan, menjadi juara reguler season MPL ID season 13.
Baca Juga:Rekomendasi Obat Sakit Perut dengan Bahan Alami Lebih Terjangkau dan Mudah DidapatPerlu Kamu Ketahui, 5 Syarat Daftar Haji yang Harus Kamu Penuhi
2. EVOS Esports
Kemudian ada EVOS Esports yang dibentuk pada tahun 2016, dan sudah menjadi salah satu tim esports terkemuka di Indonesia. Tim tersebut memiliki berbagai divisi permainan seperti Mobile Legends, PUBG Mobile, Free Fire, hingga League of Legends Wild Rift.
Dipenuhi dengan prestasi yang gemilang dan pernah diraih EVOS antara lain juara Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) season 7 (2021) dan MPL season 4 (2019). Tim ini juga bahkan sudah berhasil memenangkan Mobile Legends M1 World Championship 2019 serta Free Fire World Cup 2019. Bahkan, EVOS Divine mewakili Indonesia dalam final Free Fire World Series 2021 di Singapura.
3. ONIC Esports
Selanjutnya yaitu ONIC Esports yang didirikan pada tahun 2018. Tim ini cepat naik melesat menjadi salah satu tim Mobile Legends (ML) terbaik di Indonesia. Pada awal musim 2019, ONIC tampil dominan dan nyaris tidak terkalahkan. Hebatnya lagi telah menjadi tim dengan gelar juara Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) terbanyak, mengumpulkan enam piala.
Tidak hanya Mobile Legends, ONIC juga berkompetisi di beberapa game lain seperti PUBG Mobile, Free Fire, dan Valorant. Prestasi ONIC yang sangat membanggakan ialah menjadi juara pertama dalam Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup (MSC) 2019 dan 2023.
***