Rekomendasi Obat Sakit Perut dengan Bahan Alami Lebih Terjangkau dan Mudah Didapat

Obat herbal
halodoc.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Tidak perlu kamu repot-repot untuk beli obat di apotik lagi. Kini obat sakit perut secarq alami pun bisa menjadi solusi nyeri perut ringan yang diakibatkan oleh berbagai penyebab, mulai dari masuk angin, sakit maag, hingga nyeri haid. Untuk bahan alami di dalam obat ini mengandung bahan aktif yang mampu menenangkan perut dan mengurangi nyeri.

Terkadang sakit perut juga bisa muncul jika perut terlalu penuh, misalnya karena gas, makan terlalu banyak, atau sembelit. Tidak hanya itu, sakit perut juga bisa terjadi akibat asam lambung naik atau kram akibat diare maupun haid.

Obat Herbal Sakit Perut Alami

1. Jahe

Pertama ada jahe yang merupakan salah satu herbal yang telah digunakan selama berabad-abad untuk mengatasi masalah pencernaan, termasuk sakit perut. Tumbuhan herbal ini juga bisa membantu untuk meningkatkan peredaran darah dan meredakan kram pada perut. Kamu bisa menambahkan irisan jahe ke dalam teh hangat, lalu minum di pagi atau sore hari untuk meredakan gejala nyeri perut bawah.

Baca Juga:Atasi Secara Alami, Berikut Obat Sakit Kepala Herbal yang Mudah DitemukanCara Daftar Affiliate Shopee Tanpa NPWP Dijamin Gak Ribet

2. Kunyit

Setelah itu ada kunyit yang mengandung kurkumin dan bisa membantu mengurangi peradangan dan meredakan nyeri pada bagian perut bawah. Terutama nyeri yang disebabkan karena kram menstruasi.

Hal tersebut karena, kandungan kurkumin dalam kunyit ini bisa melemaskan kontraksi otot rahim, sehingga kram akibat menstruasi bisa mereda. Kamu juga bisa mengonsumsi kunyit dalam bentuk kapsul atau menambahkannya ke dalam masakan.

3. Lemon balm

Kemudian ada Lemon balm atau Melissa officinalis adalah jenis tanaman herbal dari keluarga mint yang memiliki sifat antiinflamasi dan analgesik. Bahan alami tersebut bisa digunakan untuk meredakan nyeri, serta rasa tidak nyaman akibat gangguan pencernaan seperti perut bergas, kembung, bahkan kolik. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, caranya kamu bisa dengan mengonsumsi lemon balm dalam bentuk teh atau kapsul.

4. Chamomile

Pilihan yang terakhir ada Chamomile yang juga bisa jadi pilihan obat herbal untuk meredakan sakit perut bawah. Bahan alami tersebut memiliki sifat antiradang dan penenang, yang efeknya dianggap mirip dengan aspirin atau ibuprofen. Tidak hanya itu, chamomile juga bermanfaat untuk mengurangi ketidaknyamanan di perut, akibat kelebihan gas.

***

0 Komentar