Penanganan Darurat Jalan Longsor Cipeujeuh Kamarang – VIdeo

Penanganan Darurat Jalan Longsor Cipeujeuh Kamarang
0 Komentar

Dinas PUTR Kabupaten Cirebon melakukan penanganan jalan longsor di ruas Cipeujeuh Kamarang. Penanganan cepat dilakukan agar akses jalan tidak terputus longsor.

Dinas PUTR Kabupaten Cirebon melakukan penanganan darurat jalan rusak di ruas Cipeujeuh Kamarang, Desa Belawa, Kecamatan Lemahabang, yang longsor. Penanganan dan respons cepat dilakukan karena khawatir longsor akan menggerus seluruh badan jalan dan memutus akses masyarakat.

Penanganan darurat yang dilaksanakan ini melibatkan banyak elemen, di antaranya TNI, Polri, desa, kecamatan, hingga masyarakat. Pemasangan bronjong dilakukan secara manual dan dibantu dengan alat berat untuk memaksimalkan penanganan jalan longsor.

Baca Juga:Kepala Kucing Imut Tersangkut Kandang – VideoWarga Majalengka Terima SPPT PBB 2025 – Video

Menurut Kepala Dinas PUTR Kabupaten Cirebon, penanganan yang dilakukan ini bersifat sementara atau darurat, hingga nanti dilaksanakan penanganan secara permanen saat anggaran dari Pemerintah Kabupaten Cirebon sudah tersedia.

Camat Lemahabang, Yuyun Kusumawati, mengapresiasi gerak cepat Dinas PUTR dan Pemerintah Kabupaten Cirebon dalam melakukan penanganan jalan longsor, karena akses masyarakat di sejumlah kecamatan rentan terputus.

Untuk sementara waktu, akses jalan menuju Desa Belawa maupun sebaliknya dibatasi dan hanya bisa dilalui kendaraan roda dua. Untuk mobil, akses jalan tidak bisa dilalui selama proses perbaikan atau pemasangan bronjong selesai dilakukan.

0 Komentar