RADARCIREBON.TV- Kabar baik datang untuk warga asli Papua, pendaftaran Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rekrutmen Bersama 2025 sudah dibuka.
Ribuan lowongan kerja dari perusahaan yang tergabung dalam BUMN Grup menjadi peluang bagi kamu keturunan asli Papua untuk bergabung dan berkembang bersama BUMN.
Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Orang Asli Papua (OAP) ditujukan bagi keturunan OAP yang salah satu atau kedua orang tuanya merupakan asli keturunan Papua. Waktu pendaftaran dibuka mulai tanggal 15 April 2025 sampai 24 April 2025 saja, lho.
Baca Juga:Raih Kesempatan Mendapatkan Beasiswa BCA 2025, Berikut Syarat PendaftarannyaDapatkan Limit Pinjaman Hingga 25 Juta di GoPay, Simak Caranya
Terdapat 3 tahap tes yang perlu diikuti bagi pelamar. Untuk tahap 1 peserta akan melakukan Tes Kemampuan Dasar (TKD), Tes Akhlak, dan Tes Wawasan Kebangsaan. Tahap selanjutnya, tes yang akan dilakukan adalah kemampuan Bahasa Inggris dan tes Learning Agility.
Untuk tahapan tes yang terakhir, peserta akan melakukan Tes Kemampuan Bidang oleh pihak BUMN yang meliputi pengetahuan tentang perusahaan, posisi pekerjaan yang dilamar, pengetahuan tentang industri sampai kemampuan yang berkaitan dengan posisi pekerjaan yang dilamar.
Rekrutmen ini terbuka bagi putra putri asli Papua lulusan SMA/SMK dengan nilai minimal 60 dari 100, D3 Bahasa Inggris dengan IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) minimal 2,50 dari 4,00 dan D4/S1 Bahasa Inggris dengan IPK minimal 2,50 dari 4,00. Adapun persyaratan pendaftaran untuk mengikuti rekrutmen ini adalah sebagai berikut.
Persyaratan Pendaftaran
- Warga Negara Indonesia.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
- Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan posisi masing-masing BUMN.
- Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba.
- Sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada.
- Rekomendasi Komunitas (berprestasi di Bidang Olahraga/Seni/Digital Creator/Start Up) apabila ada.
- Apabila pelamar memiliki ijazah dari universitas luar negeri, diharapkan untuk dapat melakukan penyetaraan dan konversi nilai terlebih dahulu ke Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti).
Bagi calon pelamar yang telah memenuhi persyaratan pendaftaran, terdapat beberapa dokumen yang perlu disiapkan untuk memudahkan pada saat melakukan proses registrasi. Apa saja dokumen itu? Simak info di bawah ini.
Persyaratan Dokumen
- Foto Profil
- KTP
- Ijazah/ Surat Keterangan Lulus
- Transkrip Nilai/ Nilai Ujian Sekolah
- SKCk (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
- Dokumen Lainnya (Sertifikat Pelatihan, Bahasa Inggris, dll)
- Akta Kelahiran
- Kartu Keluarga
- CV (Curriculum Vitae)
- Portofolio
- Surat Rekomendasi
Pendaftaran hanya dilakukan secara online melalui laman rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id dan email resmi panitia Rekrutmen Bersama BUMN 2025 tanpa ada biaya apapun. Oleh karena itu, berhati-hati jika ada pihak yang meminta biaya ataupun menjanjikan sesuatu terkait proses rekrutmen.
Untuk kamu yang tertarik bergabung menjadi bagian dari perusahaan BUMN Grup, pastikan untuk mempelajari seluruh informasi yang ada di laman rekrutmen. Persiapkan seluruh dokumen yang dibutuhkan dan terus update perkembangan informasi Rekrutmen Bersama BUMN Tahun 2025.