Lagi Nyari Tempat Liburan? Ini Dia Rekomendasi Wisata Alam Yang Sejuk Dekat Dengan Cirebon

Wisata Alam Di Kuningan
Wisata Alam adalah objek rekreasi yang bertujuan untuk melepas penat. selain untuk berekreasi dan hiburan juga bisa menjadi sarana Pendidikan dan Pemahaman. Foto : Curug Putri Palutungan/tangkapan layar - radarcirebon.tv
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Wisata merupakan tempat rekreasi atau liburan bagi para masyarakat untuk melepas penat.

Biasanya saat musim libur tiba, kita akan berlibur ke tempat Wisata. Objek Wisata yang menjadi favorit biasanya adalah Wisata Alam.

Wisata Alam merupakan sebuah objek yang menampilkan keindahan Alam seperti Pegunungan, Taman Nasional, Pantai ataupun Hutan.

Baca Juga:Pusing Tanggal Tua atau Mau Pinjam Uang tanpa Jaminan di GoPay? Simak Cara Berikut IniMie koclok, Kuliner Khas Cirebon Yang Bikin Lidahmu Bergoyang

Tujuan objek Wisata Alam sendiri adalah selain untuk berekreasi dan hiburan juga bisa menjadi sarana Pendidikan dan Pemahaman.

Namun ketika kita berlibur ke tempat Wisata Alam tentunya kita harus mengikuti peraturan-peraturan yang ada di tempat. Kita juga harus menjaga kelestarian lingkungan agar tidak merusak Alam.

Kuningan, Jawa Barat merupakan salah satu daerah yang memiliki banyak objek Wisata Alam, selain udaranya yang cukup dingin kuningan juga memiliki beberapa rekomendasi Objek Wisata Alam yang bisa kalian kunjungi. Kuningan adalah daerah yang berbatasan langsung dengan Cirebon.

Rekomendasi Objek Wisata Alam Di Kuningan

1. Mata Air Lembah Cibacang

Objek Wisata ini berada di Desa Cibingin, Kecamatan Luragung, Kabupaten Kuningan. dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB.

Objek Wisata ini menawarkan kesegaran air Pegunungan yang jernih serta pemandangan Alam yang indah. berbeda dari kolam renang yang menggunakan air kaporit, pada Wisata Mata Air Lembah Cibacang ini menggunakan air yang berasal langsung dari mata air Pegunungan yang tentu saja sangat segar dan jernih.

Selain itu pada Wisata ini mereka menawarkan Terapi Ikan. Terapi Ikan berfungsi untuk memberikan efek eksfoliasi alami karena ikan-ikan tersebut akan memakan sel kulit mati pada kaki anda.

Terapi ikan juga dapat mengurangi stress, melancarkan peredaran darah dan juga dapat melembutkan kulit kaki kita.

Baca Juga:Bikin Dompet Tambah Tebal, Kerja Freelance di Rumah Jadi Solusi.

Selain itu, pada Wisata ini juga memiliki Air Terjun mini yang bisa memanjakan mata karena kecantikan pemandangan di Mata Air Lembah Cibacang.

Harga tiket masuk

  • Rp5.000 pada Weekdays (Senin-Jumat)
  • Rp10.000 pada Weekend (Sabtu-Minggu)

2. Mata Air Panas Sangkanurip

Objek Wisata ini terletak di Desa Sangkanurip, Kecamatan Cigandamekar, Kuningan. dibuka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai dengan 17.00 WIB.

Pada Wisata ini anda bisa berendam di kolam air panas untuk menghilangkan pegal ataupun melepas penat.

Seperti yang kita ketahui, berendam memiliki berbagai khasiat bagi kesehatan diantaranya.

  • melancarkan pencernaan
  • meningkatkan kualitas kulit
  • meningkatkan sirkulasi darah
  • menghilangkan stress

Pada wisata ini kita bisa berendam air panas yang berasal dari perut bumi dengan suhu 43 derajat Celcius. namun tidak hanya berendam dengan air panas Objek Wisata ini juga menyediakan kolam renang biasa, restoran, dan taman bermain anak.

Adapun keindahan alam yang Asri yang bisa kita nikmati di sekitar pemandian air panas ini dan bisa dikunjungi oleh pengunjung dengan melakukan trekking.

Harga Tiket Masuk dimulai dari Rp15.000 untuk anak-anak dan Rp20.000 untuk dewasa

3. Curug Putri Palutungan

Objek Wisata ini terletak di desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kuningan. dibuka pada Senin sampai Jumat dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan 16.00 WIB. sedangkan pada Sabtu dan Minggu dibuka mulai pukul 08.00 sampai dengan 18.00 WIB.

Curug Putri palutungan memiliki ketinggian sekitar 20 meter. pada wisata ini menawarkan pemandangan yang indah dan menakjubkan.

Curug Putri memiliki aliran air yang deras dan memiliki jalur tracking yang sedikit menantang untuk menuju puncak air terjun.

Pada objek wisata ini pengunjung dapat bermain air, berfoto di bawah air terjun atau berenang.

Karena suasananya yang sejuk dan asri Objek Wisata ini cocok sekali dikunjungi untuk melepas penat.

di Objek Wisata ini juga Anda bisa menemukan mushola, warung makan dan juga dilengkapi dengan toilet.

Harga Tiket Masuk

  • Anak-anak : Rp5.000 (Weekdays) / Rp15.000 (Weekend)
  • Dewasa : Rp8.000 (Weekdays) / Rp18.000 (Weekend)

4. Taman Purbakala Cipari

Objek wisata ini terletak di Desa Cipari, Kecamatan Cibeureum, Kuningan. dibuka setiap Senin sampai Minggu pada pukul 08.00 sampai dengan 17.00 WIB.

Taman purbakala Cipari dikelilingi oleh Alam yang sejuk dan asri. tempat ini juga merupakan situs Arkeologi.

Pada Objek Wisata ini anda dapat melihat peninggalan sejarah dari zaman megalitik contohnya seperti Dolmen, Batu-Batu besar yang tertata rapi, dan Menhir.

Anda bisa berfoto di antara bebatuan Megalitik ataupun bersantai di taman bersama anak, kerabat dan keluarga.

Pada objek wisata ini Anda juga bisa mempelajari tentang tradisi masyarakat Sunda di masa lampau ataupun budaya masyarakat Sunda di masa lampau melalui informasi yang tersedia di museum ini.

Harga tiket masuk

  • Anak-anak : Rp3.000
  • Dewasa : Rp5.000

4. Kebun Raya Kuningan

Objek wisata ini terletak di jalan Raya Kuningan-cirebon No.KM 25, Pasawahan. dibuka dari Senin sampai Minggu pada pukul 08.00 sampai dengan 16.00 WIB.

Kebun Raya Kuningan ini memiliki koleksi tanaman lebih dari 23.000 jenis tanaman. pada Objek Wisata ini menawarkan Wisata edukasi yang bermanfaat bagi para pengunjung.

Anda dapat menemukan Tanaman Hias, Tanaman Endemik, Tanaman Obat, ataupun Tanaman Langka.

Karena koleksi Tanamannya yang begitu lengkap, Kebun Raya Kuningan ini dijadikan tempat yang ideal untuk mempelajari tentang keanekaragaman Hayati dan Botani.

Harga tiket masuk

  • Anak-anak : Rp4.000
  • Dewasa : Rp6.000

5. Balong Keramat Dharmaloka Site

Wisata ini terletak di Desa Cigugur, Kuningan. dibuka mulai dari Senin-Minggu mulai pukul 08.00 sampai dengan 17.00 WIB.

Bagi Anda yang menyukai Wisata Alam, Balong Kramat Darma Loka ini sangat cocok untuk Anda kunjungi karena selain memiliki pepohonan yang rindang, suasana pada Objek Wisata ini juga sangat sejuk dan asri.

Anda bisa berziarah ke makam Pangeran Madenda. selain berziarah Anda juga dapat mengunjungi kolam keramat yang dipercaya memiliki khasiat dan membawa berkah.

Objek Wisata ini juga dipercaya sebagai Petilasan Pangeran Madenda, putra dari Prabu Siliwangi.

Anda juga bisa melihat pusaka peninggalan Kerajaan untuk menambah pengetahuan Sejarah dan Budaya anda.

Wisata ini tidak memiliki harga tiket masuk namun anda bisa berdonasi secara sukarela.

Dari beberapa pilihan Objek Wisata Alam tersebut kira-kira mana yang paling membuat Anda penasaran dan ingin anda kunjungi.

0 Komentar