Siapa yang tidak kenal es campur? Ya, es campur kali ini merupakan Es Campur Bandung yang ada di Jalan Perjuangan. Rasanya segar, manisnya pas, dan harganya terjangkau. Cocok untuk melepas dahaga.
Tunggu apa lagi? Yuk, cari yang seger-seger, Es Campur Bandung solusinya! Berikut liputannya.Es campur adalah salah satu minuman yang sangat populer di kalangan masyarakat, seperti halnya es campur ini. Ya, Es Campur Bandung yang ada di Jalan Perjuangan, Kota Cirebon, sudah ada sejak 2018.
Minuman ini terbuat dari campuran es serut, santan, gula merah, dan berbagai macam bahan lainnya seperti buah-buahan, kacang-kacangan, dan lain-lain.
Baca Juga:Nuurusshidiiq Serahkan Ijazah Meski Pembayaran Belum Lunas – VideoOneng Akan Kawal Perbaikan Jalan Di Cirebon Timur – Video
Rasa es campurnya yang manis dan segar membuatnya menjadi salah satu pilihan minuman favorit di Cirebon, khususnya bagi para mahasiswa. Minuman ini sangat cocok untuk diminum pada hari-hari yang panas atau sebagai pelepas dahaga setelah beraktivitas.
Menu best seller dari Es Campur Bandung adalah es campur dan es teler, seporsinya dihargai 15.000 rupiah. Selain itu, ada menu lainnya yakni es alpukat (15.000 rupiah), es alpukat nangka (15.000 rupiah), dan es alpukat kelapa (15.000 rupiah).
Es Campur Bandung ini buka setiap hari dari jam 8 pagi sampai jam 8 malam. Jadi, jika Anda sedang mencari minuman segar yang lezat dan menggugah selera, maka Es Campur Bandung Perjuangan adalah solusinya. Selamat mencoba!