RADARCIREBON.TV- Sakit perut adalah rasa nyeri yang muncul di perut pada area bagian depan tubuh antara tulang iga dan tulang panggul.
Sakit perut biasanya disebabkan oleh infeksi saluran pencernaan, masalah pada organ dalam perut, kembung, bahkan gangguan pada sistem kemih atau reproduksi.
Namun Anda bisa meredakan sakit perut ringan Anda dengan menggunakan kompres air hangat atau mengoleskan balsem.
Baca Juga:Cantik Dan Awet Muda Hanya Dengan Buah NanasKabar Gembira, Ini Cara Cek Bansos Menggunakan Nik KTP
Adapun obat untuk mengobati sakit perut dengan kandungan alami yang terbuat dari ramuan herbal diantaranya adalah.
Ramuan Herbal Alami Untuk Sakit Perut
Perlu digaris bawahi bahwa ramuan herbal alami tidak dapat menghilangkan sakit perut secara total, terlebih sakit perut yang disebabkan oleh penyakit tertentu. Namun obat herbal alami dapat meredakan gejala nyeri pada perut.
berikut merupakan alternatif obat dari bahan alami untuk sakit perut.
1. Kayu Manis
Kayu Manis memiliki kandungan antioksidan yang dapat meredakan iritasi dan kerusakan pada saluran pencernaan, mengurangi penumpukan gas dan netralisir asam lambung.
Kayu Manis juga dapat menurunkan kadar gula penderita diabetes dengan kandungan aktif yang terkandung dalam Kayu Manis.
Anda bisa mengkonsumsi Kayu Manis sebanyak 1 sendok teh perhari dengan cara dimasukkan ke dalam makanan atau minuman Anda. Tapi perlu diingat Kayu Manis tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan.
2. Pepaya
Pepaya memiliki kandungan enzim seperti papain, chymopapain, glycyl endopeptidase dan caricain yang dapat membantu menghilangkan sembelit akibat konstipasi.
Kandungan tersebut juga dapat menurunkan tingkat keasaman di dalam perut, juga dapat memecah protein yang ada dalam makanan menjadi molekul sederhana sehingga dapat mudah dicerna.
3. Buah Tin
Baca Juga:20 Unit Samsung dan Harga Terbaru 2025Auto Cuan, Ada DANA Kaget Waspada Link Penipuan
Buah Tin memiliki rasa yang manis, selain memiliki rasa yang manis buah ini memiliki kandungan senyawa Laksatif.
Kandungan Laksatif pada Buah Tin ini berfungsi membantu mengatasi rasa sembelit dan dapat membantu melancarkan BAB.
Buah yang biasa disebut juga dengan nama Buah Ara, dapat dikonsumsi secara langsung ataupun dikonsumsi dengan dicampur buah-buahan lainnya.
Buah ini sangat bagus untuk meredakan gejala maag, namun karena senyawa laksatif yang ada di dalamnya membuat buah ini tidak bisa dikonsumsi oleh penderita diare.
4. Air Beras
Air Beras juga dapat mengurangi sakit pada perut. Cairan ini dapat membantu mengurangi rasa sakit di perut dengan cara membentuk sebuah lapisan yang berfungsi untuk melindungi perut dari peradangan.
Cara mengkonsumsi Air Beras ini adalah.
- Memasak nasi dengan air dua kali lipat
- Setelah itu tunggu berapa menit
- Lalu saat mendidih dan mengeluarkan air yang berupa cairan putih
- Kita dapat mengambil cairan tersebut untuk menaruhnya ke dalam gelas
- Campurkan Cairan tersebut bersama dengan madu
- Lalu Anda dapat meminumnya.
5. Jahe
Jahe adalah tanaman herbal yang terbukti dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan salah satunya adalah sakit perut.
Jahe memiliki kandungan senyawa kimia alami yang dapat mengendurkan otot-otot di lapisan perut atau dinding usus sehingga jahe dapat mengobati sakit perut secara alami.
Anda dapat mengkonsumsi jahe dengan berbagai cara misalnya menjadikannya hidangan minuman atau teh jahe, bahkan bisa juga dikonsumsi dengan cara mengunyahnya.
6. Teh Chamomile
Teh Chamomile memiliki sifat anti radang dan penenang. kandungan tersebut dapat meredakan rasa nyeri pada perut.
Teh Chamomile juga dapat mengurangi gas di dalam perut, bahkan khasiat dari Teh Chamomile setara dengan mengkonsumsi aspirin atau ibuprofen.
Namun Teh Chamomile tidak boleh dikonsumsi secara bersamaan dengan Obat Antiinflamasi Nonsteroid (OAINS) agar tidak terjadi efek samping.
7. Yoghurt
Yoghurt dapat meningkatkan sistem imun tubuh melalui kandungan Probiotik di dalamnya.
Yoghurt yang baik adalah Yoghurt yang tidak memiliki kandungan gula atau biasa kita kenal sebagai Plain Yoghurt, namun jika Anda ingin merasakan sedikit rasa manis Anda dapat menambahkan madu secukupnya.
Mengkonsumsi Yoghurt sangat baik untuk tubuh. Kandungan Probiotik dalam Yoghurt dapat mendukung pertumbuhan bakteri baik yang dapat melawan bakteri jahat di dalam usus.
Namun Mencegah lebih baik daripada mengobati, sebelum sakit perut terjadi sebaiknya anda melakukan pencegahan seperti
- Memperhatikan jenis makanan
- Mengubah pola makan
- Makan secara lembut dan perlahan
- Mencuci tangan sebelum makan
- Mengelola stress
- Dan memperhatikan gejala yang muncul
Akan tetapi jika sakit perut Anda tidak kunjung mereda setelah mengkonsumsi beberapa herbal alami, sebaiknya Anda perlu mengkonsultasikan lebih lanjut kepada dokter spesialis penyakit dalam.