Pendapatan Dari Opsen Pajak Kendaraan Sudah Capai 13 Miliar Rupiah – Video

Pendapatan Dari Opsen Pajak Kendaraan Sudah Capai 13 Miliar Rupiah
0 Komentar

Opsen pajak kendaraan, yang menjadi salah satu pendapatan daerah Kota Cirebon, sudah mencapai 13 miliar rupiah lebih. Diharapkan bisa dimaksimalkan oleh pemerintah daerah untuk membenahi jalan atau infrastruktur yang rusak di Kota Cirebon.

Pendapatan dari sektor pajak kendaraan saat ini sebagian akan masuk ke kas daerah, termasuk di Kota Cirebon. Melalui opsen pajak, hingga saat ini sudah mengumpulkan sekitar 13 miliar rupiah lebih—opsen pajak yang masuk ke kas daerah.

Pemerintah Kota Cirebon harus memaksimalkan pendapatan tersebut untuk diprioritaskan dalam program pembangunan infrastruktur. Pasalnya, saat ini banyak jalan-jalan di Kota Cirebon yang kondisinya mengalami kerusakan ringan hingga berat.

Baca Juga:Eksplorasi Dan Alih Fungsi Lahan Dinilai Jadi Penyebab Longsor – VideoKepala SMPN 1 Sumber Kecewa Kompensasi Tower Sutet Tak Dicairkan – Video

Untuk rencana perbaikan jalan, pemerintah daerah sudah memetakan pengerjaan perbaikannya yang akan dimulai pada bulan Mei 2025, guna meningkatkan sejumlah ruas jalan yang kondisinya rusak.

Diharapkan, dengan adanya pendapatan asli daerah yang bersumber dari opsen pajak kendaraan, dapat membantu membenahi kondisi jalan di Kota Cirebon demi kenyamanan para pengguna jalan.

0 Komentar