RADARCIREBON.TV- Cabai merupakan jenis buah dan tumbuhan yang termasuk ke dalam genus Capsicum.
Cabai biasanya digolongkan sebagai sayuran, bumbu ataupun rempah. Cabai memiliki rasa yang sangat kuat, panas dan menyakitkan.
Karena rasanya yang pedas dan nikmat, Cabai menjadi salah satu bumbu dapur yang terpenting untuk setiap hidangan masakan pedas.
Baca Juga:Pusing Tanggal Tua atau Mau Pinjam Uang tanpa Jaminan di GoPay? Simak Cara Berikut Ini
Tingkat kepedasan pada Cabaipun beragam. Berikut ini merupakan Cabai terpedas yang mungkin belum kamu ketahui.
Cabai Terpedas Di Dunia
1. Cabai Papper X
Cabai Papper X berhasil memenangkan rekor sebagai cabai terpedas di Dunia pada Senin, 16 Oktober tahun 2023.
Cabai Papper X mencapai rata-rata 2.691.183 SHU atau 2,69 juta scoville heat unit. Untuk meningkatkan kandungan Capsaicin Cabai Papper X merupakan hasil dari lebih dari 10 tahun pemuliaan Cabai terpedas.
Pada proses tersebut tentu saja melibatkan persilangan dengan beberapa Cabai terpedas sehingga menghasilkan Cabai Papper X yang menjadi Cabai terpedas di dunia.
Tingkat kepedasan cabai Papper X berbeda dengan cabai Carolina Reaper, Hal ini membuktikan bahwa tingkat kepedasan terus berkembang.
2. Carolina Reaper
Carolina reaper memiliki tingkat kepedasan rata-rata 1.641.183 SHU atau 2 juta SHU. Cabai ini memiliki bentuk yang unik karena mempunyai ekor kalajengking dan rasanya sangat pedas menempel di mulut.
Sumber kepedasan pada Cabai Carolina Reaper ini berasal dari tanaman Cabai yang dikelola dan ditanam dengan penuh dedikasi oleh petani Cabai berbakat.
Baca Juga:
Bahkan tingkat kepedasan cabai Carolina Reaper ini jauh mengungguli Cabai Jalapeno hingga 650 kali lipat.
3. Trinidad Scorpion Butch T
Cabai ini memiliki tingkat kepedasan rata-rata 1.463.700 SHU. Meskipun tingkat kepedasannya tidak sependas Carolina Reaper, Cabai ini merupakan salah satu Cabai terpedas di Dunia.
Cabai Trinidad Scorpion Butch T tidak hanya dianggap sebagai Cabai terpedas, tetapi Cabai ini memiliki ciri khas atau mencerminkan perpaduan dari seni Pertanian dan seni Rekayasa yang sangat unik sehingga memberikan sebuah pengalaman pedas yang sangat mendalam bagi para penikmat Cabai ini.
4. Naga Viper
Cabai Naga Viper ini memiliki tingkat kepedasan rata-rata 1.382.118 SHU. Cabai ini memberikan tantangan berupa sensasi bagi lidah yang berani mengkonsumsinya.
Cabai ini ditanam di Inggris dan merupakan salah satu Cabai yang tidak hanya dianggap kepedasannya saja melainkan juga keterampilan perbanyakan yang sangat luar biasa.
5. Trinidad Moruga Scorpion
Cabai Trinidad Moruga Scorpion ini memiliki kepadatan rata-rata 1.207.764 SHU atau 1,2 juta SHU. Jika Anda memakan Cabai ini Anda harus menerima konsekuensi sensasi pedas yang dapat membuat mulut Anda serta tenggorokan Anda terbakar selama sekurang-kurangnya 8 menit.
Cabai ini merupakan produk alami yang berasal dari Trinidad dan Tobago. Tidak hanya itu, cabai ini juga menjadi simbol dari warisan kuliner yang membanggakan pada kota Trinidad.
6. Infinity Chilli
Cabai Infinity Chili ini memiliki kepadatan rata-rata 1.176.182 SHU. Cabai ini merupakan suatu hidangan yang diberi nama the widower yang di mana pada kota asalnya dijadikan sebagai tantangan atau ujian sejati bagi para pecinta pedas yang berani atau tertantang untuk mencobanya.
Lebih dari 300 orang mencoba menyantap hidangan tersebut namun hanya satu orang yang berhasil menyelesaikan tantangannya.
7. Red Savina
Cabai Red Savina memiliki tingkat kepedasan mencapai 577.000 SHU dengan rata-rata 463.500 SHU. Cabai ini menjadi salah satu bagian dari sejarah kuliner pedas yang memicu tren eksplorasi rasa yang lebih berani.
Anda perlu berhati-hati dalam mengelola cabai ini, disarankan agar menggunakan sarung tangan saat menyiapkan Cabai Red Savina ini dan pastikan tidak menggosok mata.
Sensasi menikmati cabai ini akan membuat lidah Anda terasa terbakar namun Red Savina lebih mudah dikendalikan dari generasi Cabai penerusnya.
Selain kepedasannya yang sangat dahsyat sehingga dapat mengacak-acak perut, tentu saja cabai memiliki manfaat. berikut adalah manfaat dari cabai.
Manfaat Cabai
Kandungan utama dalam cabai yaitu capsa cin memiliki sifat antioksidan dan antiflamasi sehingga memberikan manfaat bagi kesehatan.
1. Meningkatkan Metabolisme
Kandungan Capsaicin dalam Cabai dapat meningkatkan metabolisme tubuh, mendukung program penurunan berat badan, juga dapat membantu pembakaran kalori.
2. Melancarkan Pencernaan
Cabai dapat melancarkan pencernaan dan meningkatkan aliran darah ke pencernaan sehingga dapat mencegah masalah pencernaan seperti kembung ataupun sembelit.
3. Meredakan Hidung Tersumbat
Pedas dari Cabai bisa membantu mengurangi hidung tersumbat dan meredakan gejala flu.
4. Mengontrol Kadar Gula Darah
Mengkonsumsi Cabai bisa membantu mengatur kadar gula darah yang bermanfaat bagi penderita diabetes.
5. Membantu Mengurangi Nyeri
Pada penderita Arthritis atau nyeri otot, mengkonsumsi Cabai dapat membantu mengurangi nyeri karena Cabai memiliki kandungan Capsaicin yang memiliki efek Analgesik.
Dengan manfaat diatas serta tingkat kepedasan yang sangat fantastis, Apakah Anda berminat mencicipi Cabai Terpedas di Dunia tersebut? tetapi perlu hati-hati ya. pastikan perut Anda kuat.