Sejumlah jabatan di lingkungan Pemerintah Kota Cirebon saat ini diketahui kosong, baik pada jabatan eselon II, eselon III, hingga eselon IV. Pemerintah daerah akan melakukan pemetaan dan uji kompetensi (ujikom) sebagai proses pengisian jabatan yang kosong tersebut.
Sekretaris Daerah Kota Cirebon, Agus Mulyadi, menyampaikan bahwa kekosongan jabatan tersebut sebagian besar disebabkan oleh pejabat yang akan memasuki masa pensiun. Selain jabatan eselon II, terdapat pula kekosongan pada eselon IIIA, IIIB, hingga eselon IV.
Untuk mengisi kekosongan tersebut, Pemda saat ini sedang melakukan pemetaan yang sudah dilaporkan kepada Wali Kota. Hasil pemetaan berupa rekomendasi teknis juga telah dikomunikasikan kepada Gubernur Jawa Barat, namun tetap akan melalui proses evaluasi lebih lanjut.
Baca Juga:Pemerintah Beri Ruang Audiensi Untuk Driver Ojek Online – VideoDisnaker Terus Lakukan Upaya Tuntaskan Polemik PHk Massal PT Yihong Novatex – Video
Pemetaan akan dilakukan berdasarkan sistem merit, yakni melalui penyaringan 20 besar dari masing-masing formasi yang tersedia, hingga mengerucut menjadi 9 besar calon. Untuk jabatan eselon II yang kosong saat ini hanya dua, yaitu Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) serta Staf Ahli Wali Kota.
Adapun pejabat eselon II yang akan memasuki masa pensiun pada tahun 2025 di antaranya Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu serta Staf Ahli Wali Kota.
Sementara itu, beberapa jabatan eselon IIIA yang saat ini kosong di antaranya adalah Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran, Sekretaris Dinas Sosial, Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar), Camat Kejaksan, dan Sekretaris Dinas Tenaga Kerja (Disnaker).