3 Jenis Kacang yang Tinggi Protein Baik untuk Ibu Hamil

Kacang
tampang.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Ada banyak jenis Kkacang-kacangan yang merupakan salah satu makanan bergizi yang cocok dijadikan camilan. Secara umum, kacang-kacangan ini ialah salah satu sumber lemak, serat dan protein. Selain itu, kacang juga merupakan sumber protein nabati yang baik.

Dengan kamu makan kacang-kacangan bisa membantu memenuhi kebutuhan protein yang diperlukan untuk membangun tulang, otot, dan kulit. Protein yang ada di dalam kacang juga meningkatkan perasaan kenyang. Ini bisa mencegah makan berlebihan dan membuat tubuh tetap berenergi.

Jenis Kacang yang Tinggi Protein

1. Pistachio

Di dalam satu porsi pistachio ini menyediakan protein sebanyak satu telur. 30 gram kacang pistachio sendiri mengandung 6 gram protein. Kacang-kacangan ini memiliki rasio asam amino esensial yang lebih tinggi, dibandingkan dengan kebanyakan kacang lainnya. Walaupun rendah kalori, pistachio ini mengandung protein tinggi. 20% Dari pistachio terdiri dari protein sehat.

Baca Juga:Bikin Geger! Perjalanan Katy Perry ke Luar Angkasa Bikin Orang Tak PercayaLepek dan Bau, Tips Menghilangkan Bau Rambut yang Berminyak

Hadisnya asam amino esensial ini merupakan nutrisi yang perlu diperoleh melalui makanan. Asam amino juga digunakan tubuh untuk membangun protein yang diperlukan untuk fungsi-fungsi penting. Pistachio juga memiliki kandungan lutein dan zeaxanthin tertinggi, keduanya merupakan antioksidan yang sangat penting bagi kesehatan mata.

2. Almond

Tentu sudah tidak asing lagi dengan kacang almong yang merupakan pilihan kacang-kacangan dengan kandungan protein tinggi. 35 gram almond bisa mengandung 7 gram protein. Tidak hanya tinggi protein, almond sarat dengan antioksidan. Lapisan coklat kulit di sekitar almond mengandung konsentrasi antioksidan tertinggi. Senyawa tanaman tersebut bisa melindungi tubuh dari stres oksidatif akibat radikal bebas, yang mampu menyebabkan penuaan, penyakit jantung, dan beberapa jenis kanker.

3. Kacang Tanah

Selanjutnya kacang tanah yang merupakan salah satu jenis kacang dengan profil protein yang sangat tinggi. Di dalam faktanya, kacang tanah ini memiliki kandungan protein tertinggi dari semua kacang yang biasa dikonsumsi. Kacang tanah jug ternyata mengandung 9,5 gram protein per 37 gramnya. Kacang juga merupakan salah satu sumber terbaik biotin. Ini merupakan vitamin yang membantu mengubah makanan menjadi energi yang dapat digunakan dalam tubuh.

***

0 Komentar