Bangkitkan Prestasi Futsal Kuningan – Video

Bangkitkan Prestasi Futsal Kuningan
0 Komentar

Kuningan membutuhkan sejarah prestasi olahraga futsal yang selama ini ditunggu-tunggu oleh pecinta futsal di Kota Kuda. Akselerasi prestasi futsal menjadi perhatian tokoh muda dengan membentuk klub dan manajemen yang dikelola secara profesional, serta melahirkan harapan baru dengan dibentuknya Proton FC. Klub ini akan mewakili Kuningan dalam kompetisi Liga Futsal Nusantara Seri A Jawa Barat yang akan digelar bulan depan.

Beralih dari kepedulian dan sebuah diskusi, kurang dari satu tahun, beberapa tokoh muda Kuningan yang tergerak mengharumkan cabang olahraga futsal di antaranya Thony Indra Gunawan, Satria Rizky Utama, dan Dani Iskandar.

Di sela kegiatan buka bersama pemain kemarin, kepada RCTV, ketiganya menjelaskan telah menyiapkan tim kepelatihan, mulai dari pelatih strategi, fisik, hingga pelatih kiper, supaya Proton FC dapat menyesuaikan dengan manajemen di daerah lain yang lebih maju.

Baca Juga:Kehadiran D'pire Bawa Angin Segar Bagi Disabilitas – VideoSegarnya Es Coklat Juang – Video

Pihaknya juga menyiapkan formulasi supaya pemain lokal Kuningan bisa berkembang dengan menghadirkan pemain profesional di Proton FC.

Tokoh muda peduli kemajuan futsal Kuningan ini berharap Pemkab Kuningan berupaya mencetak sejarah melalui prestasi olahraga futsal. Hal ini bisa dilakukan melalui pengembangan ekstrakurikuler di sekolah serta membangun sarana yang memadai.

0 Komentar