3 Pilihan Jus yang Mampu Menurunkan Gula Darah

Jus
tribratanews.polri.go.id
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Ada beberapa jenis jus sebagai penurun gula darah yang bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil, terlebih pada penderita diabetes. Minuman ini juga pada umumnya terbuat dari sayuran hingga buah-buahan yang memiliki angka indeks glikemik rendah untuk mencegah terjadinya lonjakan kadar gula darah.

Hiperglikemia ini merupakan kondisi kadar gula darah yang melebihi batas normal atau di atas 200 mg/dL. Kondisi tersebut bisa dialami oleh siapa saja, terutama bagi penderita diabetes atau obesitas. Ada beberapa faktor yang menyebabkan peningkatan kadar gula darah, mulai dari genetik hingga pola hidup yang tidak sehat.

Jus Penurun Gula Darah

1. Jus Wortel

Bagi penderita diabetes, wortel ini bisa menjadi salah satu pilihan jus penurun gula darah yang wajib dicoba. Dikarenakan, wortel memiliki angka indeks glikemik yang rendah untuk mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Kandungan serat yang ada di dalam wortel pun bisa menurunkan kadar glukosa darah jangka panjang dan glukosa darah puasa. Hal ini dapat mencegah lonjakan besar kadar gula darah dalam tubuh.

Baca Juga:Bosan dengan Bolu Brownies? Ini Cara Membuat Brownies Kering Renyah dan Lembut4 Cara Menghilangkan Kutu Kasur yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudah

2. Jus Tomat

Jus tomat ini ternyata mampu menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes. Hal ini karena buah tomat mengandung serat yang tinggi sehingga mampu memperlambat proses pencernaan. Dengan begitu, lonjakan kadar gula darah di tubuh tidak terjadi. Tidak hanya itu, kandungan likopen di dalam jus tomat bersifat antioksidan yang bisa mengatasi peningkatan kadar gula darah dan menurunkan risiko terkena penyakit jantung.

3. Jus Apel

Buah apel ini bisa dikonsumsi secara langsung ataupun diolah menjadi jus penurun gula darah. Pasalnya, buah ini memiliki angka indeks glikemik yang rendah, sehingga kadar gula darah terkontrol dan diabetes bisa dicegah. Buah apel sendiri mengandung tinggi serat yang membuat penyerapan gula ke dalam aliran darah melambat, sehingga kadar gula pada penderita diabetes tidak melonjak drastis. Selain itu, kandungan polifenol yang ada pada apel juga mampu memperlambat pencernaan karbohidrat sehingga kadar gula darah menjadi turun.

***

0 Komentar