Tebing Sungai Gondang Batembat Longsor – Video

Tebing Sungai Gondang Batembat Longsor
0 Komentar

Tebing Sungai Gondang, Desa Batembat, Kecamatan Tengah Tani, Kabupaten Cirebon longsor akibat diterjang arus sungai. Material tanggul amblas ke dasar sungai dan menyebabkan kerusakan infrastruktur yang membahayakan aktivitas masyarakat.

Kuwu Batembat langsung melayangkan permohonan perbaikan tanggul rusak ke BBWS Cimanuk Cisanggarung agar kerusakan tanggul bisa segera diperbaiki. Pasalnya, tanggul longsor berpotensi memutus akses jalan dan jembatan masyarakat.

Selain melayangkan permintaan ke instansi terkait, Pemerintah Desa Batembat juga akan menyediakan alokasi anggaran melalui dana APBDes perubahan untuk membantu perbaikan tanggul.

Baca Juga:Luapan Sungai Ciwaringin Rendam Ratusan Rumah – VideoJigus Pantau Penanganan Pasca Banjir – Video

Sementara itu, saat ini kondisi tanggul yang longsor hanya dipasangi kayu sebagai pembatas agar masyarakat lebih berhati-hati saat melintas. Pasalnya, bagian bawah tebing sungai sudah terkikis dan rawan terjadi longsor susulan.

0 Komentar