Satgas Pangan Temukan Minyakita Kemasan Botol Kurang 40 Ml – Video

Satgas Pangan Temukan Minyakita Kemasan Botol Kurang 40 Ml
Satgas Pangan Temukan Minyakita Kemasan Botol Kurang 40 Ml
0 Komentar

Satgas Pangan Kota Cirebon menemukan adanya kekurangan volume pada Minyakita kemasan botol satu liter, yang ternyata kurang 40 mililiter dari ukuran seharusnya. Dengan temuan ini, diperlukan pemeriksaan lebih lanjut ke tingkat produsen atau distributor.

Satgas Pangan yang terdiri dari unsur kepolisian dan pemerintah daerah melakukan pengecekan Minyakita di pasar tradisional. Pemeriksaan pertama dilakukan di Pasar Pagi, di mana mereka menguji Minyakita dalam kemasan plastik. Hasilnya, volume satu liter dalam kemasan plastik sesuai dengan alat ukur yang digunakan.

Namun, saat pengecekan di Pasar Induk Jagasatru, petugas menemukan Minyakita dalam kemasan botol yang saat diuji menggunakan alat ukur metrologi legal ternyata memiliki kekurangan volume sekitar 40 mililiter dari takaran satu liter yang tertera di kemasan.

Baca Juga:Menikmati Sate Taican Di Kedai Kopi Nama – VideoBupati Koordinasi Upaya Normalisasi Drainase dari Bangunan Warga – Video

Dengan adanya temuan ini, pihak kepolisian perlu melakukan pengecekan lebih lanjut ke tingkat distributor serta berkoordinasi untuk menindak produsen, mengingat produk Minyakita diproduksi oleh beberapa perusahaan.

Selain itu, harga Minyakita juga ditemukan dijual di atas Harga Eceran Tertinggi (HET). Oleh karena itu, diperlukan penelusuran lebih lanjut guna menghindari dugaan kecurangan dan permainan harga oleh tengkulak.

0 Komentar