Maling Motor Saat Jam Berbuka Puasa – Video

Maling Motor Saat Jam Berbuka Puasa
0 Komentar

Warga Kecamatan Sindangwangi dibuat kaget dengan teriakan “maling” dan suara klakson yang terus berbunyi saat mereka sedang berbuka puasa. Warga sekitar langsung ikut mengejar pelaku pencurian motor tersebut, dan akhirnya pelaku berhasil ditangkap, bahkan sempat menjadi sasaran amukan massa.

Warga Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, menangkap pelaku pencurian motor saat waktu berbuka puasa. Pelaku sempat menjadi sasaran amuk massa sebelum akhirnya diserahkan ke polisi.

Sebelumnya, motor korban diparkir di depan rumah saat korban sedang berbuka puasa. Tiba-tiba, korban mendengar suara mencurigakan dan melihat pelaku sudah membawa kabur motornya.

Baca Juga:Tahu Bakso Viral – VideoNgaji Sejarah Masjid Merah Panjunan – Video

Korban, Fadli, mengejar pelaku sejauh 3 kilometer sambil berteriak “maling,” membuat warga kaget dan ikut mengejar. Akibatnya, motor salah satu pelaku ditendang dan pelaku diamuk massa, sementara pelaku lainnya kabur dengan motor berbeda.

Sementara itu, akibat kejadian tersebut, satu pelaku asal Indramayu diamankan oleh polisi beserta barang bukti. Sedangkan satu pelaku lainnya masih dalam pengejaran petugas kepolisian Polres Majalengka.

0 Komentar