RADARCIREBON.TV- Xiaomi baru saja merilis sejumlah perangkat baru di Indonesia, termasuk seri Xiaomi 15 yang dibanderol mulai Rp 11.999.000.
Selain itu, ada juga beberapa gadget lain yang ikut diperkenalkan, seperti tablet Xiaomi Pad 7 Series, jam tangan pintar Watch S4, earbuds Buds 5 Pro, dan AC pintar Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star IDU 1.0 PK.
Berikut detail spesifikasi dan harga perangkat-perangkat tersebut saat peluncuran pada Kamis (13/3/2025):
1. Xiaomi Pad 7 Series
Baca Juga:Benarkah Makan Kurma Bisa Mempercepat Persalinan dan Memudahkan Melahirkan? Ini Jawabannya!Tips Diet Super Efektif untuk Golongan Darah O: Jaga Kesehatan dengan Mudah!
Xiaomi Pad 7 dan Pad 7 Pro hadir dengan layar 11,2 inci. Perbedaannya terletak pada chipset: versi reguler memakai Snapdragon 7+ Gen 3, sedangkan versi Pro menggunakan Snapdragon 8s Gen 3 yang lebih kencang.
Soal kamera, Pad 7 punya kamera belakang 13 MP dan kamera selfie 8 MP. Sementara itu, Pad 7 Pro lebih unggul dengan kamera utama 50 MP dan kamera depan 32 MP.
Dari sisi baterai, keduanya sama-sama punya kapasitas 8.850 mAh, tapi versi reguler mendukung pengisian cepat 45W, sementara versi Pro lebih ngebut dengan fast charging 65W.
Untuk penyimpanan, Pad 7 tersedia dalam varian 8GB+256GB, sedangkan versi Pro lebih lega dengan 12GB+512GB. Harga Xiaomi Pad 7 mulai dari Rp 5.499.000, sementara varian Pro dijual Rp 7.499.000.
2. Xiaomi Watch S4
Jam tangan pintar ini punya layar AMOLED 1,43 inci dengan resolusi 466 x 466 piksel dan kecerahan hingga 1.500 nits.
Seperti smartwatch pada umumnya, Watch S4 punya berbagai mode olahraga dan fitur kesehatan seperti pemantauan detak jantung dan tingkat stres. Plus, jam ini tahan air hingga kedalaman 50 meter.
Harga Xiaomi Watch S4 di Indonesia adalah Rp 2.199.000.
3. Xiaomi Buds 5 Pro Series
Xiaomi juga merilis dua varian earbuds TWS, yaitu Buds 5 Pro dan Buds 5 Pro WiFi. Varian WiFi punya keunggulan dengan transmisi audio hingga 4,2 Mbps.
Baca Juga:Kenapa Orang Golongan Darah O Tak Boleh Makan Kentang? Ini Penjelasannya!Golongan Darah O Wajib Baca! Ini Makanan yang Harus Dihindari Agar Tubuh Tetap Sehat
Untuk daya tahan, versi Bluetooth memiliki baterai 53mAh di earbuds dan 570mAh di case. Sedangkan versi WiFi sedikit lebih besar, dengan kapasitas 64mAh di earbuds dan 570mAh di case.
Xiaomi Buds 5 Pro dijual seharga Rp 2,5 juta, sementara versi WiFi dibanderol Rp 2,8 juta.
4. AC Mijia
Xiaomi juga memperkenalkan AC pintar pertama mereka di Indonesia. “Untuk melengkapi ekosistem smart home, kami menghadirkan smart air conditioner pertama dari Xiaomi,” ujar Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia.
AC ini diklaim hemat energi dan bisa mendinginkan ruangan dalam waktu kurang dari 30 detik. Selain itu, perangkat ini bisa dikontrol lewat aplikasi Xiaomi Home, jadi pengguna bisa menyalakan atau mengatur suhu langsung dari HP.
Harga AC Mijia di Indonesia adalah Rp 5.599.000.