RADARCIREBON.TV- Apple kabarnya sedang menyiapkan perubahan besar untuk software di semua perangkat mereka. Tampilan dan sistem operasi iPhone, iPad, dan komputer Mac bakal mengalami perubahan drastis.
Menurut laporan Bloomberg, Apple sedang mengembangkan software baru yang terinspirasi dari sistem operasi di perangkat VR/AR Vision Pro. Perubahan ini mencakup tampilan ikon, menu, aplikasi, dan tombol-tombol sistem agar terlihat lebih modern.
Saat ini, Apple menggunakan iOS untuk iPhone dan iPad, sementara MacBook dan iMac menjalankan MacOS.
Baca Juga:Resep Kolak Biji Salak Anti Gagal, Takjil Favorit untuk Buka Puasa!6 Rekomendasi Takjil Terfavorit untuk Buka Puasa! Segar dan Enak, Cobain Yuk!
Reuters memprediksi bahwa pembaruan software ini bertujuan untuk menonjolkan fitur kecerdasan buatan (AI) terbaru Apple yang ada di iPad Air dan MacBook Air.
Dengan sistem yang baru, Apple mengklaim pengguna bisa lebih mudah dalam mengoperasikan perangkat mereka.
Perubahan ini juga diharapkan membuat tampilan dan pengalaman pengguna di iPhone, iPad, dan Mac lebih seragam. Apple berencana memperkenalkan software baru ini dalam konferensi tahunan mereka, Worldwide Developer Conference (WWDC) pada Juni mendatang.
Sebelumnya, di awal Maret, Apple telah meluncurkan iPad Air terbaru yang menggunakan chip M3 dan teknologi AI yang mereka sebut Apple Intelligence.
Tablet ini lebih tipis dan ringan serta sudah sempat dibocorkan oleh CEO Apple, Tim Cook, melalui unggahan di akun X miliknya.
iPad Air M3 ini menyasar kelas menengah dengan harga lebih terjangkau dibandingkan iPad Pro. Untuk model 11 inci, harganya $599 (sekitar Rp9,7 jutaan), sedangkan model 13 inci dijual $799 (sekitar Rp13 jutaan).
Pemesanan awal sudah dimulai pada 4 Maret 2025, dan perangkat ini akan tersedia mulai 12 Maret 2025. iPad Air M3 dirancang untuk berbagai tugas berbasis AI, termasuk mengintegrasikan ChatGPT untuk membantu menjawab pertanyaan pengguna.
Baca Juga:Kamu Harus Tau! Makanan Ini yang Tidak Boleh Dimakan Bersama Singkong RebusTernyata Pandemi Memperburuk Kesenjangan Upah Gender, Perempuan Semakin Tersingkir!
Selain iPad, bulan lalu Apple juga merilis iPhone 16e, versi lebih terjangkau dari iPhone 16. Ponsel ini tetap dilengkapi fitur Apple Intelligence, tetapi dengan spesifikasi hardware yang lebih hemat biaya.