Serang Warga, 17 Anggota Geng Motor Diamankan – Video

Serang Warga, 17 Anggota Geng Motor Diamankan
0 Komentar

Aksi penyerangan terhadap warga dilakukan oleh belasan geng motor di Kabupaten Cirebon, Minggu malam. Bahkan, bentrokan pun terjadi hingga beberapa anggota geng motor menjadi bulan-bulanan warga yang kesal dengan aksi tak terpuji tersebut. Sebanyak 17 remaja anggota geng motor berhasil diamankan oleh Tim Raimas Polresta Cirebon.

Aksi penyerangan ini dilakukan oleh belasan remaja geng motor di Jalan Fatahilah, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, Minggu malam. Dalam video amatir yang direkam warga, berandalan bermotor tersebut menyerang warga yang tengah berada di sekitar lokasi. Bahkan, warga pun beramai-ramai mempertahankan diri dengan menyerang balik hingga bentrokan pun pecah.

Nahas, tiga anggota geng motor yang tertinggal oleh temannya menjadi bulan-bulanan warga. Warga yang kesal menghajar ketiga remaja yang berulah melakukan penyerangan tersebut. Beruntung, Tim Raimas Polresta Cirebon yang tiba di lokasi langsung mengamankan belasan anggota geng motor, tiga di antaranya harus dilarikan ke rumah sakit akibat luka setelah dihajar warga.

Baca Juga:Sampah di TPS Desa Bendungan Luber – VideoNgabuburit di Pantai Baro Gebang – Video

Belasan anggota geng motor tersebut kemudian diamankan oleh petugas ke Mapolresta Cirebon. Selain mengamankan remaja yang meresahkan warga tersebut, petugas juga menyita 10 sepeda motor dan atribut geng motor. Diketahui, geng motor ini melakukan konvoi dengan mengibarkan bendera hingga menakut-nakuti pengendara.

Untuk kepentingan penyelidikan, petugas melakukan pemeriksaan terhadap belasan anggota geng motor tersebut. Kasusnya kini dalam penanganan Satreskrim Polresta Cirebon.

0 Komentar