Harga beras di Pasar Pagi cenderung aman di bulan Ramadan. Sejumlah jenis beras, seperti jenis premium dan lainnya, dijual dengan harga di bawah harga eceran tertinggi.
Harga kebutuhan pangan, seperti beras di Pasar Pagi Kota Cirebon, terbilang cukup aman dan tidak ada kenaikan.
Untuk pasokan, dipastikan cukup aman dan melimpah dari wilayah Indramayu dan daerah lain, karena saat ini sebagian wilayah dalam masa panen, sehingga harga lebih terjaga.
Baca Juga:Polisi Ringkus 7 Pelaku Curanmor – VideoNgabuburit di Alun Alun Lemahabang – Video
Untuk jenis beras medium yang biasanya bisa mencapai harga jual sekitar Rp14.000, namun saat ini harganya kisaran Rp13.000 per kilogram. Termasuk jenis premium, saat ini harganya lebih terjangkau.
Diharapkan hingga mendekati Lebaran atau Idulfitri, harga bahan pokok, terutama beras, dapat terkendali dan aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.