Di hari pertama kerja efektifnya, Wakil Bupati Cirebon, H. Agus Kurniawan Budiman (Wabup Jigus), melakukan monitoring ruangan untuk memastikan bahwa semua fasilitas dan infrastruktur sudah siap mendukung pelayanan publik.
Pada hari pertama kerja, Wakil Bupati Cirebon, H. Agus Kurniawan Budiman, menekankan bahwa pelayanan publik adalah prioritas utama dalam masa jabatannya. Wabup Jigus menyampaikan bahwa pihaknya harus memastikan semua pelayanan publik dapat diakses dengan mudah dan efektif oleh masyarakat.
Usai memimpin apel pada Senin, 24 Februari 2024, Wabup Jigus bersilaturahmi dengan para pegawai lainnya dan berkeliling ruangan di lingkungan Setda Kabupaten Cirebon. Selama monitoring ruangan yang didampingi para staf ahli, Wabup Jigus memeriksa beberapa fasilitas, termasuk ruang kerja, ruang rapat, dan fasilitas umum lainnya yang saat ini sedang dalam proses renovasi. Wabup juga berinteraksi dengan staf dan pegawai untuk memahami lebih lanjut tentang kebutuhan serta tantangan yang dihadapi.
Baca Juga:Pawai Meriah Sambut Ramadan – VideoPolres Indramayu Gerebek Pesta Miras – Video
Masyarakat Kabupaten Cirebon memiliki harapan besar terhadap kepemimpinan Drs. H. Imron, M.Ag., dan H. Agus Kurniawan Budiman. Warga berharap pasangan Beriman ini dapat membawa perubahan positif dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Dengan memulai tugasnya sebagai kepala daerah, Wabup Jigus, yang mewakili Bupati Cirebon yang sedang berada di Magelang, siap menghadapi tantangan dan memenuhi harapan masyarakat dalam mewujudkan visi, misi, dan program unggulannya: Cirebon Beriman (Bersih, Inovatif, Agamis, Maju, dan Aman).
Diharapkan kepemimpinan Imron – Jigus dapat membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Cirebon.