RADARCIREBON.TV- Musim hujan akhir-akhir ini memang enaknya makan yang hangat dan ngenyangin. Nah, di sini ada rekomendasi mi yang dijamin bikin kamu ketagihan. Biasanya yang kita tahu bahwa mi instan atau jenis mi lainnya diolah hanya direbus atau digoreng. Saat ini variasinya tentu saja berbeda, yaitu mi nyemek.
Istilah nyemek sendiri berasal dari bahasa Jawa yang berarti tidak basah dan tidak kering. Lebih tepatnya mi nyemek memiliki tekstur yang tengah-tengahnya antara bakmi kuah dan bakmi goreng. Dari kuahnya sendiri tidak begitu banyak, tetapi hal itulah yang menjadi mi tersebut memiliki rasa yang lebih gurih dan lezat. Biasanya mi nyemek juga menambahkan bahan-bahan lain seperti sayuran maupun bakso dan ayam, selain tentu yang wajib adalah menggunakan telur.
Resep Mi Nyemek
Bahan-bahan:
- 350 ml air
- 1 bungkus mi instan (bebas)
- 2 bonggol sawi hijau
- 1/8 kol
- 3 buah rawit merah
- 2 siung bawang merah
- 2 sdm minyak goreng
- 1 butir telur
- 1 siung bawang putih
- 1 buah tomat merah
- 1 sdm saus sambal
- 1 sdt kecap manis
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt lada bubuk
Cara Membuat:
- Jangan lupa langkah yang pertama siapkan semua bahan, cuci lalu iris dan potong sesuai bahan. Panaskan minyak tumis bawang hingga harum dan lalu lalu masukkan irisan tomat dan rawit.
- Kemudian tambahkan air, biar kan ia mendidih, masukan bumbu mie juga saus sambal, kecap manis, lalu tambahkan lada bubuk dan kaldu bubuk baru masukkan mi dan sayuran sambil diaduk rata.
- Terakhir masukan telur koreksi rasa, biarkan matang lalu angkat dan sajikan selagi mi nyemek hangat.
Resep Mi Nyemek Rumahan
Bahan-bahan:
- 1 bungkus mie instan
- 1 genggam kangkung
- 1 genggam tauge
- 5 buah cabe rawit, iris
- 1 siung bawang merah, cincang
- 1 siung bawang putih, cincang
- 1 butir telur
- Air secukupnya
- 1 sdm cabe bubuk
- 2 buah bakso, potong
- 4 batang seledri (cuma batangnya aja)
Cara Membuat:
- Pertama masukan telur lalu orak-arik. Masukkan bawang merah dan bawang putih ke dalam penggorengan dan tumis hingga harum, lalu tuang air.
- Selanjutnya masukan cabe bubuk, kangkung, bakso, cabe rawit, tauge, dan batang seledri.
- Terakhir masukan mi lalu masak hingga matang. Sajikan selagi masih hangat agar terasa lebih nikmat.
***