Pasca Banjir Muncul Lumpur Tebal – Video

Pasca Banjir Muncul Lumpur Tebal
0 Komentar

Pasca banjir bandang yang menerjang lima kecamatan di Kabupaten Cirebon, warga mulai melakukan bersih-bersih pada Sabtu siang. Banjir yang terjadi secara tiba-tiba dan berlangsung cepat menyisakan kerusakan fasilitas rumah hingga endapan lumpur setinggi dua puluh sentimeter. Banjir kali ini merupakan yang terparah dan baru pertama kali terjadi.

Beginilah kondisi salah satu perumahan terdampak banjir bandang di Kelurahan Watubelah, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Sabtu siang. Terlihat banjir luapan Sungai Cipager tersebut menimbulkan kerusakan yang cukup berat pada fasilitas rumah warga hingga perumahan. Bahkan, lumpur setebal dua puluh sentimeter mengendap di jalan hingga rumah-rumah warga.

Banjir yang terjadi pada Jumat malam hingga Sabtu dinihari tersebut baru pertama kali dirasakan warga di perumahan ini. Banjir setinggi hampir dua meter tersebut sempat menenggelamkan rumah di blok belakang dan merusak perabotan. Warga pun mulai melakukan bersih-bersih dan memperbaiki sejumlah perabotan yang sempat tenggelam.

Baca Juga:Mencoba Yang Terbaru Di Cirebon Hotway's Chicken – VideoKBM Di SDN 1 Bayalangu Kidul Masih Diliburkan – Video

Warga tak menyangka air kiriman dari wilayah hulu Kabupaten Cirebon meluap dan menerjang permukimannya. Bahkan, banjir ini yang pertama kali terjadi justru membuat kerusakan yang cukup berat. Di blok belakang yang dekat dengan sungai, ketinggian air nyaris setinggi pintu rumah.

Saat ini, banjir yang melanda lima kecamatan, yakni Kecamatan Sumber, Talun, Tengah Tani, Plered, dan Kecamatan Weru, hampir seluruhnya sudah surut. Namun, banjir bandang tersebut menimbulkan kerusakan di berbagai titik, mulai dari perumahan hingga fasilitas pendidikan.

0 Komentar