Sementara, menurut Pemerintah Desa Weru Kidul, sudah 23 tahun persoalan banjir di Kecamatan Weru tak tersentuh perhatian.
Kunjungan PJ Bupati Cirebon Wahyu Mijaya untuk mengatasi masalah banjir dan perbaikan gorong-gorong mendapatkan respons baik dari Pemerintah Desa Weru Kidul. Pasalnya, sejak 2001 silam, persoalan banjir akibat gorong-gorong mampet tak kunjung ada solusi dan perhatian.
Kuwu Weru Kidul sering melakukan dan menyampaikan usulan perbaikan gorong-gorong ke pemerintah daerah, namun selalu gagal karena alasan kewenangan. Terlebih, irigasi dan gorong-gorong kewenangannya berada pada pemerintah provinsi dan pusat.
Baca Juga:Pendapatan Pedagang Hutan Kota Sumber Menurun – VideoAkademisi Tawarkan Konsep Revitalisasi Bangunan Gedung Bunder – Video
Kuwu Weru Kidul pun sering mendapat keluhan dari masyarakat perihal banjir dan tidak berfungsinya gorong-gorong penyebab banjir.
Sementara, Kuwu Weru Kidul berharap kunjungan PJ Bupati Cirebon Wahyu Mijaya ini bisa menjadi angin segar untuk mengatasi masalah banjir, dan penanganan cepat bisa direalisasikan agar wilayah Kecamatan Weru bisa terbebas dari banjir, terutama saat musim penghujan.