Pj Walikota & Forkopimda Monitoring Logistik Pilkada – Video

Pj Walikota & Forkopimda Monitoring Logistik Pilkada
0 Komentar

PJ Walikota Cirebon dan rombongan Forkopimda melakukan monitoring logistik Pilkada yang kini sudah didistribusikan ke tingkat kelurahan atau PPS. Salah satunya untuk memastikan logistik dalam kondisi aman, dan tempat penyimpanan dijaga ketat.

Di masa tenang Pilkada 2024, PJ Walikota Cirebon melakukan monitoring bersama jajaran Forkopimda, serta terus melakukan koordinasi dengan camat mengenai proses distribusi logistik pemilihan serentak.

PJ Walikota Cirebon, Agus Mulyadi, mengecek langsung tempat penyimpanan logistik yang ada di tingkat kelurahan atau PPS. Salah satunya untuk memastikan tempat logistik aman, serta dijaga ketat, sebelum nantinya disalurkan ke tingkat TPS.

Baca Juga:Wayang Kulit Meriahkan Tradisi Sedekah Bumi Desa Bangodua – VideoPMI Kab. Cirebon Jamin Stok Darah Tersedia – Video

Sejauh ini, dari lima kecamatan yang telah melaporkan ke PJ Walikota, tidak ada hambatan mengenai proses distribusi logistik.

Pemerintah Kota Cirebon menghimbau agar masyarakat memanfaatkan pesta demokrasi dengan menyalurkan hak suara pada tanggal 27 November, memilih pemimpin yang sesuai pilihan, untuk memimpin Kota Cirebon ke depan.

0 Komentar