Paguyuban Para Kusir Delman di Kuningan, “Perdokar”, kembali menggelar kegiatan bulanannya, yaitu Jumat Bersih, pada Jumat, 22 November 2024. Kali ini, anggota paguyuban mendapat bantuan satu tangki air untuk membersihkan tempat mangkal delman yang terletak di kawasan Taman Kota.
Ketua Perdokar Kuningan, Kombespol Purnawirawan Irwan Sukmawan, menjelaskan bahwa kehadiran satu tangki air tersebut sangat membantu dan mempermudah anggota paguyuban dalam melakukan penyemprotan di lokasi mangkal. Hal ini memungkinkan hasil pembersihan menjadi lebih maksimal dan lebih cepat. Sebelumnya, para anggota melakukan pembersihan secara manual dengan menggunakan ember dan air yang terbatas dari sumber yang ada.
Irwan juga mengungkapkan bahwa bantuan satu tangki air pada Jumat ini berasal dari Mantan Wakil Bupati Muhammad Ridho Suganda, salah satu tokoh Kuningan yang peduli dengan kegiatan para kusir delman untuk menjaga kebersihan tempat mangkal dan menghindari bau yang tidak sedap.
Baca Juga:Bertemu Umat Kristiani, Ahmad Syaikhu Tampung Aspirasi Tokoh Komunitas GerejaDukungan ASIH Terus Menguat, Kiai dan Ponpes di Cirebon Ingin Ahmad Syaikhu Pimpin Jabar
Perdokar berharap bantuan serupa dapat terus berlanjut untuk mewujudkan harapan anggota Perdokar dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan memberikan kenyamanan kepada penumpang, masyarakat, serta para pengguna jalan yang melintas di kawasan Taman Kota.