Trend kopi keliling yang lebih dulu ramai di Jakarta kini mulai merambah ke Cirebon. Salah satunya adalah Rene Koffie, yang menawarkan kopi ala kafe dengan rasa creamy dan manis yang pas, tetapi dengan harga terjangkau, hanya Rp8.000.
Trend kopi keliling yang booming di Jakarta menginspirasi Rene Koffie untuk mulai meracik kopi yang creamy dan memiliki rasa manis yang pas, dijual dengan harga terjangkau secara berkeliling. Meski baru memulai usahanya pada Juni 2024, Rene Koffie sudah memiliki banyak penggemar.
Rene Koffie menyediakan tujuh menu minuman, di antaranya, kopi susu gula aren (best seller), lemon americano (cocok untuk perokok), salted caramel (bagi pecinta kopi creamy dan gurih),
Baca Juga:Dukungan ASIH Terus Menguat, Kiai dan Ponpes di Cirebon Ingin Ahmad Syaikhu Pimpin JabarMasa Tenang Sudah Ditetapkan Pada 24 November 2024 – Video
Selain menu kopi, tersedia juga minuman non-kopi seperti, thai tea, green tea, choco berry, cincau roasted milk, harga yang ditawarkan sangat terjangkau, mulai dari Rp8.000 untuk kopi susu gula aren dan americano, Rp9.000 untuk thai tea, Rp12.000 untuk kopi susu salted caramel (paling mahal).Meski harganya terjangkau, kualitas dan rasa yang ditawarkan tidak kalah dengan minuman dari kafe.
Rene Koffie sangat diminati oleh masyarakat, khususnya pekerja dan mahasiswa. Dalam sehari, mereka bisa menjual hingga 125 cup Kopi Susu Gula Aren dan 40 cup untuk minuman lainnya.
Bagi Anda yang penasaran ingin mencoba creamy-nya kopi ala kafe dengan harga terjangkau, Rene Koffie biasanya mangkal di Watubelah, depan Kampus UMC pukul 11.00, sekitar GOR Ranggajati Sumber pukul 14.30, sekitar Pamijahan, Kabupaten Cirebon pukul 17.00