Desa Kaligawe Wetan Lakukan Rehab Kantor Desa – Video

Desa Kaligawe Wetan Lakukan Rehab Kantor Desa
0 Komentar

Pemerintahan Desa Kaligawe Wetan, Kecamatan Susukanlebak, Kabupaten Cirebon, menggelar renovasi kantor balai desa akhir pekan ini. Dalam pembangunannya, pemerintah desa menggunakan Bantuan Provinsi (Banprov) Tahun 2024.

Pemerintah Desa Kaligawe Wetan, Kecamatan Susukanlebak, Kabupaten Cirebon, saat ini tengah melaksanakan kegiatan rehabilitasi infrastruktur dengan fokus pada perbaikan kantor desa. Proyek ini didanai melalui anggaran Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat Tahun 2024.

Kuwu Desa Kaligawe Wetan, Lilis Krisnawati, menjelaskan bahwa anggaran Banprov tersebut dialokasikan untuk renovasi kantor desa yang kondisinya sudah memprihatinkan, terutama pada bagian atap yang sudah lapuk dan berpotensi membahayakan.

Baca Juga:Tutup APSI 2024, Konsul RI Tawau Ajak Belajar dari Keberhasilan Timnas Sepakbola JepangKecelakaan Sepeda Motor – Video

Renovasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas sarana yang mendukung pelayanan kepada masyarakat. Selain itu, perangkat desa juga dapat bekerja dengan lebih nyaman dalam memberikan layanan kepada warga.

Sementara itu, pada tahun 2024, berbagai kegiatan pembangunan infrastruktur desa telah dilaksanakan sesuai dengan program rencana kerja desa yang mengutamakan prioritas, baik yang bersumber dari Dana Desa maupun Banprov Jawa Barat.

0 Komentar