1.400 Pengrajin Batik Diberi Fasilitas Peralatan Membatik – Video

1.400 Pengrajin Batik Diberi Fasilitas Peralatan Membatik
0 Komentar

Sekitar 1.400 pengrajin batik di Cirebon mendapatkan fasilitas peralatan membatik sebagai bentuk dukungan untuk menjaga kelestarian batik sebagai budaya Indonesia yang diakui UNESCO.

Sebagai salah satu warisan budaya Indonesia yang telah diakui UNESCO sejak 2009, batik terus menjadi ikon kekayaan budaya yang perlu dilestarikan. Dalam rangka mendukung pengrajin dan pengusaha batik khas Cirebon, sebuah perusahaan turut berperan serta dengan menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR).

Dengan menyasar lebih dari 1.400 pengrajin dan pengusaha batik di Cirebon, mereka mendapatkan peralatan membatik senilai lebih dari 1 miliar rupiah.

Baca Juga:Wakil Mentan Ingin Cetak Banyak Orang Kaya Baru dari Sektor Pertanian, Begini JurusnyaGestur Pesawat Terbang Pasangan ASIH di Debat Pilgub Jabar Sukses Curi Perhatian

Upaya tersebut ditujukan untuk mendukung pelestarian batik serta kesejahteraan para pengrajin dan pengusaha batik yang menjadi ujung tombak industri, sekaligus menjaga keindahan dan keragaman budaya Indonesia.

Keberlanjutan industri batik sangat penting bagi ekonomi nasional. Selain dapat menyerap banyak tenaga kerja, industri batik juga berkontribusi signifikan dalam perekonomian, khususnya di sektor industri kecil dan menengah.

0 Komentar