Makam Mbah Kuwu Sangkan yang berada di Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, selalu didatangi warga dari berbagai daerah. Kunjungan tersebut merupakan bentuk penghormatan kepada Mbah Kuwu Sangkan yang diyakini sebagai salah satu tokoh pendiri Cirebon dan sosok berpengaruh dalam penyebaran ajaran Islam di wilayah tersebut.
Para peziarah mendatangi makam Mbah Kuwu Sangkan yang berada di Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, pada Kamis siang. Mereka datang untuk mendoakan Mbah Kuwu Sangkan yang dihormati sebagai leluhur dan tokoh yang membawa perubahan bagi masyarakat setempat.
Warga yang datang biasanya membawa kembang tujuh rupa dan air untuk menyiram makam, mengikuti tradisi turun-temurun yang dimaksudkan sebagai simbol penghormatan dan permohonan berkah. Sanuri, salah satu peziarah yang rutin berkunjung setiap tahun, menyebut kunjungan ini merupakan bentuk syukuran dan pengingat untuk tetap menjaga nilai-nilai luhur yang diwariskan leluhur.
Baca Juga:Targetkan Paslon ASIH Raih Suara Terbanyak di Pilgub Jabar 2024, PPP Instruksikan Kadernya Turun ke LapanganMemperkuat Komitmen Netralitas ASN Jelang Pilkada 2024 – Video
Dirinya bersama keluarga merasa terikat secara spiritual, terutama setelah sempat bermimpi untuk kembali berkunjung dan menyiram makam Mbah Kuwu Sangkan.
Sementara itu, kegiatan ziarah tersebut diharapkan terus lestari sebagai bagian dari tradisi dan warisan budaya masyarakat Cirebon. Selain sebagai ajang berkumpul dan mempererat tali silaturahmi, ziarah itu juga diharapkan menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk menghormati sejarah dan nilai-nilai kebudayaan yang telah diwariskan sejak lama.