Panwascam Harjamukti mewaspadai sejumlah potensi kerawanan dalam Pilkada 2024, di antaranya mengenai DPTB tanpa form pindah memilih serta faktor cuaca, terutama di wilayah rawan banjir.
Panitia Pengawas Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, telah menetapkan pengawas TPS untuk mengawasi tahapan Pilkada hingga pemungutan suara. Daerah yang memiliki luas wilayah dan TPS terbanyak di Kota Cirebon ini memiliki beberapa potensi kerawanan.
Dari pengalaman pemilihan sebelumnya, potensi kerawanan seperti DPTB (Daftar Pemilih Tambahan) yang tidak menyertakan form pindah memilih menjadi kendala. Sementara itu, faktor alam di beberapa TPS, seperti di Benda Kerep, juga menjadi kewaspadaan.
Baca Juga:HKTI Kab. Cirebon Melaksanakan Panen Raya MT2 – VideoKPU Kab. Cirebon Masih Tunggu Distribusi Sisa Logistik – Video
Terutama jika cuaca hujan dan aliran air sungai tinggi, hal tersebut harus diantisipasi agar proses pemilihan tetap bisa dilaksanakan dengan baik.
Diharapkan, dengan potensi-potensi kerawanan yang ada, langkah antisipasi dapat dilakukan, dan pelaksanaan pengawasan oleh petugas bisa berjalan maksimal.