RADARCIREBON.TV- Di era teknologi yang saat ini semakin maju, tentunya kita juga harus bisa menyesuaikan perkembangan tersebut salah satunya teknologi handphone yang semakin canggih. Pilihan hp yang bisa kamu pertimbangkan yaitu dari merk infinix dan juga Oppo. Tapi kira-kira infinix sama oppo lebih bagus mana, ya?
Infinix Hot 12 Play dan Oppo 16 merupakan salah satu HP yang dirilis di 2022. Kedua smartphone tersebut memiliki beberapa persamaan, maka banyak pengguna ponsel yang mencari perbandingan Infinix Hot 12 Play vs Oppo A16. Meskipun keduanya sama-sama bagus, tapi ada beberapa perbendaan yang harus kamu ketahui.
Perbedaan Infinix Hot 12 Play dan Oppo 16
1. Performa
Pertama pada bagian performanya Infinix Hot 12 Play diotaki oleh Powerful Octa-Core Processor dan mendukung kebutuhan gaming serta sudah dipasangkan dengan varian RAM sebesar 4GB dan 6GB serta penyimpanan 128GB. Smartphone tersebut juga berjalan di atas Android 12.
Baca Juga:Resep Olahan dari Matcha yang Menggungah SeleraBerikut 5 Kelebihan Google TV yang Tidak Ada di TV Lain
Sementara itu untuk spesifikasi Oppo A16 untuk bagian prosesor ditenagai oleh MediaTek Helio G35. Ini memiliki varian RAM 3GB dan 4GB serta penyimpanan sebesar 32GB dan 6GB. Oppo A16 berjalan di atas Colod OS 11.1 berdasarkan Android 11.
2. Kamera
Kedua yaitu bagian konfigurasi kamera yang digunakan HP Infinix Hot 12 Play mencakup triple camera yang terdiri dari 13MP, 2MP, dan AI Lens. Supaya bisa memenuhi kebutuhan selfie kamu lebih baik, Infinix Hot 12 Play menawarkan kamera depan 8MP.
Lalu, untuk menunjang fotografi pengguna, Oppo A16 pun memiliki pengaturan triple camera dengan besaran 13MP, 2MP, dan 2MP, yang masing-masing berfungsi sebagai kamera utama, kamera mono, dan kamera makro. Sedangkan bagi pengguna Oppo A16 bisa mengambil foto selfie menggunakan kamera depan beresolusi 8MP yang sama dengan Infinix Hot 12 Play.
3. Desain
Nah, penting juga nih bagian desain. Infinix Hot 12 Play hadir dengan layar berukuran 6,82 inci IPS Rapid Refresh Rate yang memiliki dimensi sebesar 171 x 78 x 8,9 mm dan bobot seberat 209 gram. Tidak kalah, Oppo A16 juga menggunakan layar IPS LCD berukuran 6,52 inci dengan dimensi 163,8 x 75,6 x 8,4 mm dan berat 190 gram.
4. Harga
Dari segi barga Infinix Hot 12 Play dibanderol seharga Rp 1,8 juta untuk varian RAM 4GB dan penyimpanan 64GB dan smartphone ini pun tersedia dalam warna Racing Black, Horizon Blue, Daylight Green, dan Champagne Gold.
Sementara itu, untuk harga Oppo A16 dihargai Rp 1,9 juta untuk varian RAM 3GB dengan penyimpanan 32GB. Varian warna yang tersedia untuk HP Oppo ini mencakup Crystal Black dan Space Silver.
***