Bantuan Kemenaker RI Disambut Gembira Warga Cimulya – Video

Bantuan Kemenaker RI Disambut Gembira Warga Cimulya
0 Komentar

Bantuan Kementerian Tenaga Kerja di Desa Cimulya, Kabupaten Kuningan, disambut gembira oleh masyarakat. Bantuan Kemenaker berupa kegiatan pengembangan padat karya digunakan untuk pembangunan rabat beton jalan usaha tani sepanjang 150 meter. Rehabilitasi jalan ini mempermudah akses masyarakat ketika bekerja dan beraktivitas sehari-hari.

Bantuan Kementerian Tenaga Kerja di Desa Cimulya, Kecamatan Cimahi, Kabupaten Kuningan, disambut gembira oleh masyarakat. Bantuan Kemenaker berupa kegiatan pengembangan padat karya melalui infrastruktur digunakan untuk pembangunan rabat beton jalan usaha tani sepanjang 150 meter, lebar 2,5 meter, dan ketebalan 10 sentimeter, bertempat di Blok Kodok. Proyek ini dibiayai oleh APBN Tahun Anggaran 2024 senilai 100 juta rupiah.

Rehabilitasi jalan ini mempermudah akses masyarakat ketika bekerja dan beraktivitas sehari-hari. Sebanyak 30 pekerja dari tim penerima manfaat yang berasal dari masyarakat sekitar telah memulai pekerjaan ini sejak 20 Oktober dengan target penyelesaian pada 4 November esok.

Baca Juga:Silaturahmi ke Bogor, Ahmad Syaikhu Bertekad Jadi Pelayan MasyarakatPemuda Memanggil, Sukses Hadirkan 3 Calon Bupati Kuningan – Video

Warga dan Pemerintah Desa Cimulya sangat berterima kasih karena untuk pertama kalinya pembangunan rabat beton dilaksanakan di jalan usaha tani blok tersebut. Selama ini, warga mengaku kesulitan untuk membawa hasil panen menuju kampung dan terpaksa menggunakan jalan lain yang lebih jauh.

Menurut pemerintah desa, bantuan padat karya infrastruktur sangat bermanfaat untuk membuka lapangan pekerjaan bagi mayoritas masyarakat desa yang bekerja di sektor pertanian serta meningkatkan perekonomian.

Dukungan pemerintah pusat melalui Kemenaker RI sangat membantu pemerintahan di tingkat desa dan mengatasi keterbatasan anggaran Pemkab Kuningan saat ini.

0 Komentar