Pemerintah Kabupaten Cirebon mengalokasikan anggaran ratusan milyar untuk pembangunan Jalan Lingkar Sumber. Bapelitbangda memasukkan Jalan Lingkar Sumber sebagai proyek strategis daerah.
Pemerintah Kabupaten Cirebon mengalokasikan anggaran 120 milyar rupiah untuk pembangunan Jalan Lingkar Sumber. Jalan Lingkar Sumber sendiri merupakan proyek strategis daerah.
Kepala Bapelitbangda Kabupaten Cirebon menjelaskan bahwa dengan anggaran besar yang dialokasikan oleh pemerintah daerah, Jalan Lingkar masuk dalam proyek strategi daerah yang ditargetkan progres pembangunannya sudah masuk dalam tahap perencanaan.
Baca Juga:Dishub Minta PO Bus Rajin Berikan Edukasi Bagi Pengemudi – VideoPesta Rakyat Hari Jadi Ke 524 Desa Bayalangu – Video
Pengalokasian anggaran terbagi dalam sejumlah sumber, di antaranya pembebasan lahan yang anggarannya bersumber dari pemerintah daerah, sedangkan pembangunan fisiknya dari pemerintah pusat dan provinsi.
Jalan Lingkar Sumber dinilai akan meningkatkan perekonomian masyarakat di wilayah selatan, yang dianggap sudah menjadi kebutuhan masyarakat, terutama ruas Jalan Pangeran Cakrabuana yang sudah sering terjadi kemacetan.