Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional Tahun 2024, Kapolsek Arjawinangun sambang ke Ponpes Kebon Zhikir dan Ponpes Dar Al Tauhid Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, pada Selasa pagi. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menciptakan suasana kondusif di lingkungan masyarakat.
Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional Tahun 2024, Kapolsek Arjawinangun sambang ke Pondok Pesantren Kebon Zhikir, Desa Jungjang Wetan, Kabupaten Cirebon, pada Selasa pagi. Kegiatan tersebut juga sebagai upaya menciptakan suasana kondusif di lingkungan masyarakat, khususnya di wilayah Polsek Arjawinangun, Polresta Cirebon.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek bersama anggota mengajak makan bersama para santri. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Arjawinangun, AKP Sumairi, didampingi Panit Binmas IPDA Aan A. serta Bhabinkamtibmas Desa Jungjang Wetan.
Baca Juga:Ahmad Syaikhu Optimis Raih 50 Persen Lebih Suara di GarutBerdialog dengan Influencer dan Konten Kreator Garut, Syaikhu Siapkan Program 3 Juta Lapangan Kerja
Selanjutnya, Kapolsek mendatangi peserta karnaval dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional Tahun 2024 di Pondok Pesantren Dar Al Tauhid Arjawinangun, di Desa Arjawinangun, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon.
Kapolsek Arjawinangun, AKP Sumairi, menyampaikan imbauan kamtibmas kepada para peserta karnaval agar dalam kegiatan tersebut para peserta karnaval tertib dan saling menjaga keselamatan masing-masing, jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.