Pasangan H. Imron dan H. Agus Kurniawan Budiman (Beriman) terus mendapat dukungan, kali ini datang dari mantan calon anggota legislatif (caleg) PAN Kabupaten Cirebon.
Puluhan mantan caleg PAN ini menjatuhkan pilihan dukungan dalam Pilkada Kabupaten Cirebon kepada pasangan H. Imron dan H. Agus atau paslon Beriman. Dukungan tersebut dideklarasikan di Sekretariat Bersama (Sekber) Tim Pemenangan Pasangan H. Imron-Jigus di Jalan Cideng Raya, Kedawung, Kabupaten Cirebon, Sabtu, 19 Oktober 2024.
Dalam deklarasi dukungan tersebut disaksikan Dade dan Asep selaku perwakilan dari Tim Pemenangan Pasangan Beriman. Pembacaan deklarasi diakhiri dengan penyerahan surat pernyataan dukungan.
Baca Juga:Hari Tani Nasional, ASIH Komitmen Tingkatkan Produktivitas PertanianKunjungi Pasar Cikijing, Ahmad Syaikhu Komitmen Tingkatkan Akses Permodalan UMKM
Soemarno, salah satu mantan caleg PAN yang ikut hadir dalam deklarasi tersebut, mengatakan bahwa keputusan mendukung pasangan H. Imron dan H. Agus atau paslon Beriman tanpa ada paksaan dari pihak mana pun.
Ia bersama rekan-rekan yang lain sepakat untuk berjuang bersama tim pemenangan agar H. Imron-Jigus terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Cirebon 2024 mendatang.
Terkait konsekuensi yang bakal dijatuhkan pimpinan partai kepada dirinya dan rekan-rekan yang lain, ia mengaku tidak terlalu ambil pusing dan siap menerima konsekuensi tersebut. Pasalnya, selama ini tidak ada arahan dari pimpinan partai untuk mendukung salah satu paslon (pasangan calon).
Sementara itu, Asep selaku Sekretaris Tim Pemenangan Pasangan Beriman mengungkapkan bahwa dirinya sangat terbuka atas dukungan yang diberikan mantan caleg PAN Kabupaten Cirebon ini.
Asep menyatakan, dukungan yang terus mengalir kepada pasangan Beriman ini menandakan bahwa paslon yang diusung merupakan pilihan terbaik untuk perkembangan Kabupaten Cirebon.