Polsek Pangenan Ajak Para Kuwu Jaga Kamtibmas – Video

Polsek Pangenan Ajak Para Kuwu Jaga Kamtibmas
0 Komentar

Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang tinggal 42 hari membuat Polsek Pangenan Polresta Cirebon berusaha mengantisipasi kerawanan kamtibmas, Rabu malam. Salah satunya dengan mengundang para kuwu, panwas, dan PPK untuk mengetahui kerawanan yang ada di tingkat kewilayahan.

Rapat koordinasi antisipasi kerawanan kamtibmas pada Pilkada 2024 di wilayah Kecamatan Pangenan digelar oleh Polsek Pangenan Polresta Cirebon, Rabu malam. Kegiatan ini digelar di Joglo Kebun Pangenan Bageur Polsek Pangenan, yang dihadiri unsur Forkopimcam Pangenan, panwas, PPK, dan para kuwu sekecamatan Pangenan.

Kapolsek Pangenan, AKP Abdul Majid, mengatakan bahwa menghadapi Pilkada yang tersisa 42 hari lagi, diharapkan situasi di wilayah Pangenan tetap kondusif. Terutama, kerawanan yang terjadi di wilayah seperti ketidaknetralan para kuwu dalam Pilkada.

Baca Juga:Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Ilham Habibie Bawa Tiga Program Unggulan untuk SubangRe-Born Akan Kawal 3 Isu Dalam Mendukung Paslon Beriman – Video

Selain itu, pada kesempatan tersebut juga disoroti para pemilih pemula yang belum memiliki E-KTP. Untuk itu, Kapolsek meminta pihak kecamatan segera mengejar perekaman agar mereka yang memiliki hak pilih dapat mengikuti Pemilihan Kepala Daerah.

Sementara itu, demi menjaga keamanan wilayah, Polsek Pangenan pun akan rutin melaksanakan patroli bersama 3 pilar setiap malam minggu, dan mendekati hari H pemilihan akan dilakukan patroli setiap hari. Melalui patroli dan cooling system, diharapkan dapat mendinginkan kondisi yang dianggap rawan kamtibmas lewat sosialisasi maupun himbauan kamtibmas kepada warga.

0 Komentar