Kuwu Marikangen Akan Usulkan Lanjutan Perbaikan Jalan – Video

Kuwu Marikangen Akan Usulkan Lanjutan Perbaikan Jalan
0 Komentar

Sementara, Pemerintah Desa Marikangen berencana mengusulkan perbaikan sejumlah ruas jalan, dengan harapan aktivitas masyarakat jadi lebih lancar.

Perbaikan Jalan Kisabalanang Marikangen disambut baik oleh pemerintah desa setempat, pasalnya perbaikan jalan sudah dinantikan oleh masyarakat. Pemerintah Desa Marikangen, Kecamatan Plumbon, rencananya akan mengusulkan perbaikan jalan di sejumlah ruas agar aktivitas masyarakat jadi lebih lancar.

Pasalnya, masih ada di sejumlah titik jalan yang membutuhkan sentuhan perbaikan. Kuwu Desa Marikangen bahkan menargetkan ada perbaikan jalan melalui alokasi anggaran perubahan akhir tahun mendatang.

Baca Juga:Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Ilham Habibie Bawa Tiga Program Unggulan untuk SubangRe-Born Akan Kawal 3 Isu Dalam Mendukung Paslon Beriman – Video

Sementara, melalui perbaikan Jalan Kisabalanang ini, Kuwu Desa Marikangen juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada pemerintah daerah. Harapannya, sepanjang Jalan Kisabalanang yang masih belum diperbaiki bisa mendapatkan alokasi anggaran segera agar betonisasi bisa dilanjutkan.

Respon baik dari Pemerintah Desa Marikangen untuk pemerintah daerah bukan tanpa alasan, karena Jalan Kisabalanang ini menjadi akses penting yang menghubungkan masyarakat di dua kecamatan. Keberadaan atau mulusnya kondisi jalan ini juga bisa meningkatkan sektor perekonomian masyarakat dan industri.

0 Komentar