Pimpinan DPRD Kuningan Periode 2024-2029 Dilantik – Video

Pimpinan DPRD Kuningan Periode 2024-2029 Dilantik
0 Komentar

DPRD Kuningan menggelar rapat paripurna pelantikan dan pengucapan sumpah janji pimpinan DPRD periode 2024-2029. Dalam surat keputusan PJ Gubernur Jawa Barat Nomor 171/Kep.570/Pem Otda 2024, Nuzul Rachdy dari Fraksi PDI-P kembali terpilih sebagai Ketua DPRD.

Kemudian, Wakil Ketua 1 dipegang oleh Haji Ujang Kosasih dari Fraksi PKB, Wakil Ketua 2 Dwi Basyuni Natsir dari Fraksi PKS, dan Wakil Ketua 3 Saw Tresna Septiani dari Fraksi Partai Golkar.

Proses pengambilan sumpah dan janji pimpinan DPRD dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Kuningan, disusul penyerahan surat keputusan Gubernur Jabar kepada masing-masing pimpinan yang dilantik. Proses ini diakhiri dengan penyerahan palu sidang dari pimpinan sementara kepada Ketua DPRD definitif.

Baca Juga:Segera dibuka, Rekrutmen Tenaga Kerja PT. TKG Taekwang Cirebon dipastikan GratisPetani Gunakan Gas Elpiji untuk Bahan Bakar Pompa Air – Video

Rapat paripurna pada Rabu, 16 Oktober ini juga mengumumkan hasil kinerja pimpinan sementara sebelumnya, yang telah memfasilitasi penyusunan tata tertib dan pembentukan fraksi-fraksi di periode DPRD saat ini.

Ada 7 fraksi yang telah diusulkan, terdiri dari Fraksi PDIP berjumlah 9 orang, Fraksi PKB 8 orang, Fraksi PKS 7 orang, Fraksi Golkar 7 orang, Fraksi Gerindra 6 orang, kemudian Fraksi Persatuan Pembangunan Demokrat 7 orang, dan Fraksi Amanat Restorasi berjumlah 6 orang.

Rapat paripurna ini dihadiri oleh PJ Bupati Kuningan Raden Iip Hidayat, PJ Sekretaris Daerah, Forkopimda, dan sejumlah undangan, termasuk anggota DPRD Provinsi Jawa Barat.

0 Komentar