Guna menciptakan wilayah yang aman dan kondusif, Polsek Waled Polresta Cirebon menggelar kegiatan rutin yang ditingkatkan.
Polsek Waled Polresta Cirebon menggelar patroli dan kegiatan rutin yang ditingkatkan pada Selasa dini hari.
Patroli dengan sasaran pemuda yang melaksanakan kegiatan parkiran buka tutup di jalan perbatasan Desa Cibogo dan Cisait, Kabupaten Cirebon.
Baca Juga:Titip Nasib Ojol, Speed Kota Bekasi Siap Menangkan ASIH di Pilgub Jabar 2024Lucky Hakim dan Ilham Habibie Kampanye di Cantigi, Tegaskan Komitmen Bangun Wilayah Industri
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Waled, Iptu Mochamad Fadholi, bersama anggota untuk mencegah agar para pemuda Desa Cibogo dan Cisait tidak melakukan mabuk-mabukan, pemalakan dengan kekerasan terhadap pengguna jalan yang melintas.
Dengan adanya patroli KRYD ini, Polsek Waled dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif.