Dalam rangka memenuhi kebutuhan darah Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cirebon, Pemerintah Desa Gembongan Mekar, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon, menggelar donor darah, Kamis siang. Kegiatan tersebut menjadi rangkaian kegiatan sosial dalam memeriahkan hari jadi desa ke-40.
Antusias peserta donor darah masyarakat Desa Gembongan Mekar, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon, terlihat saat Pemdes Gembongan Mekar secara perdana menggelar bakti sosial donor darah, Kamis siang. Sebanyak 30 lebih kantong darah terkumpul dalam kegiatan yang dibarengi dengan pemeriksaan kesehatan gratis.
Sejumlah warga mengaku senang bisa mendonorkan darahnya. Salah satunya, Marifah, warga Blok Talang desa setempat yang baru pertama kali mendonorkan darahnya. Ia berharap kegiatan ini bisa rutin digelar agar banyak warga lain yang ikut serta dalam donor darah, sehingga dapat memenuhi kebutuhan darah di PMI.
Baca Juga:Kampanye di Ciamis, Ahmad Syaikhu Ziarah ke Makam Adipati Singacala dan Pangeran UsmanSyaikhu-Habibie Kompak Kampanye di Ciamis, Perkuat Basis Dukungan Priangan Timur
Kuwu Gembongan Mekar, Kamaluddin, menambahkan bahwa kegiatan donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis ini merupakan bagian dari peringatan hari jadi desa ke-40. Selanjutnya, rangkaian kegiatan hari jadi desa akan berlangsung selama tiga hari, dengan puncaknya pada Sabtu mendatang.
Melalui peringatan hari jadi desa ke-40 ini, Kuwu berharap agar masyarakat desa dapat semakin guyub, terutama dalam hal kesehatan. Hal itu karena kesehatan merupakan hal yang paling utama untuk bisa menjalani kehidupan.