Turnamen Sepakbola Antar RT Di Desa Kertawinangun – Video

Turnamen Sepakbola Antar RT Di Desa Kertawinangun
0 Komentar

Masyarakat di Desa Kertawinangun, Kabupaten Cirebon, melaksanakan turnamen sepak bola antar RT. Pelaksanaan turnamen bertujuan sebagai ajang silaturahmi.

Masyarakat di Desa Kertawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, memiliki cara tersendiri untuk memperkokoh tali silaturahmi. Turnamen sepak bola antar RT menjadi cara masyarakat untuk semakin mempererat kebersamaan.

Meskipun pertandingan sepak bola ini bertajuk persahabatan, para peserta dan masyarakat dengan kemampuan terbaiknya menghadirkan pertandingan yang seru untuk disaksikan.

Baca Juga:Hadirkan Sekolah Vokasi, Ahmad Syaikhu Dorong Peningkatan Relevansi Pendidikan dan Dunia KerjaPasangan ASIH Ungkapkan Rencananya Melanjutkan Program Unggulan Mantan Gubernur Aher

Ketua RW 2 Kertawinangun menjelaskan, pertandingan atau turnamen sepak bola antar blok ini rutin dilaksanakan sebagai upaya untuk mempersatukan seluruh masyarakat.

Sementara itu, Ketua BPD Kertawinangun mengapresiasi turnamen sepak bola antar RT yang dilaksanakan di stadion kebanggaan masyarakat Desa Kertawinangun, karena manfaat kebersamaan antar masyarakat bisa dirasakan secara langsung.

Kegiatan ini pun diharapkan bisa terus dilakukan agar masyarakat semakin kompak, dan bersama dengan pemerintahan desa menghadirkan suasana yang aman dan kondusif.

0 Komentar