DKP3 Dorong Masyarakat Manfaatkan Budidaya Metode Bioflok – Video

DKP3 Dorong Masyarakat Manfaatkan Budidaya Metode Bioflok
0 Komentar

DKP3 Kota Cirebon mendorong masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan untuk budidaya metode bioflok. Metode tersebut tidak memerlukan lahan luas dan memiliki peluang yang besar.

Lahan pekarangan menjadi tempat yang bisa dimanfaatkan untuk proses budidaya. Saat ini, yang sudah mulai berjalan diterapkan di lingkungan pekarangan kantor pemerintah kelurahan. Ke depannya, DKP3 mendorong agar masyarakat juga bisa memanfaatkan lahan pekarangan rumah.

Dengan membudidayakan perikanan menggunakan metode bioflok, selain ikan lele, jenis hewan yang cukup memiliki nilai ekonomi tinggi adalah pengembangan budidaya udang vaname.

Baca Juga:8 Tahun Tak Pernah Meraih Anugerah Kabupaten Sehat – VideoSeba Bhakti Rahayu, Ajak Warga Menjaga Alam – Video

DKP3 juga siap memberikan support anggaran untuk masyarakat yang siap mengembangkan budidaya tersebut, terutama setelah program yang digagas dosen IPB bisa diimplementasikan dan berhasil.

Seperti diketahui, peluang budidaya udang vaname dianggap cukup potensial karena memiliki nilai harga jual yang cukup tinggi.

0 Komentar