Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) mengajak masyarakat Desa Penpen untuk memanfaatkan pekarangan dengan bercocok tanam. Hal itu sebagai langkah ketahanan pangan mandiri di setiap rumah.
Dengan mengusung tema Optimalisasi Pemanfaatan Pekarangan Rumah sebagai Sumber Pangan Keluarga, sejumlah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) menggelar sosialisasi di salah satu tempat pertemuan Desa Penpen, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon.
Dalam sosialisasi Budidaya Pangan Mandiri (Budpari), sejumlah pemateri yang merupakan ahli dalam bidangnya, khususnya tanaman, memberikan edukasi kepada warga yang hadir. Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat yang selama ini kebingungan memanfaatkan lahan pekarangan mereka yang luas untuk bercocok tanam.
Baca Juga:Wilayah Timur Cirebon Butuh Perhatian – VideoPMI Kirim 4 Truk Air ke Desa Slangit – Video
Kuwu Desa Penpen, Mustofa, mengatakan bahwa dengan adanya edukasi ini, warga bisa berkontribusi dalam ketahanan pangan mandiri. Minimal, setiap rumah bisa memiliki tanaman yang bisa dikonsumsi atau dijadikan tanaman obat sehingga bermanfaat bagi warga sekitar.
Sementara itu, optimalisasi lahan pangan tidak bisa dilakukan sesaat, melainkan berkelanjutan. Sehingga, ketahanan pangan di tiap desa bisa menjadi solusi jika sewaktu-waktu terjadi krisis pangan atau lonjakan harga pangan di pasaran.