Pemerintah Desa Babakan Kabupaten Cirebon mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan menjelang musim penghujan. Pasalnya, sejumlah wilayah menjadi lokasi rawan banjir.
Pemerintah Desa Babakan, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, juga bekerja sama dengan BPBD Kabupaten Cirebon untuk meningkatkan peran aktif masyarakat dalam memberikan edukasi dan pengetahuan tentang kebencanaan. Melalui program Desa Tanggap Bencana (Destana) BPBD Kabupaten Cirebon, masyarakat diberikan pelatihan dan keterampilan dalam menghadapi situasi bencana.
Kuwu Desa Babakan menjelaskan bahwa edukasi tentang kebencanaan sangat penting bagi masyarakat, agar ketika bencana terjadi, masyarakat tidak panik dan tetap tenang.
Baca Juga:Bantah Dukung Pasangan Lain di Pilkada, PAN Kabupaten Cirebon Solid Dukung RAHIMSosialisasi Sadar Lalu Lintas Usia Dini – Video
Selain bencana banjir yang sering terjadi saat musim penghujan, Pemerintah Desa Babakan juga mengimbau masyarakat agar waspada terhadap bahaya dan potensi kebakaran selama musim kemarau. Pemerintah Desa Babakan juga mengapresiasi respons BPBD Kabupaten Cirebon dengan membentuk Destana yang telah memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.