RADARCIREBON.TV- Tak perlu khawatir jika sakit tenggorokan menyerang kamu, karena ada banyak pilihan obat alami untuk menyembuhkan sakit tenggorokan. Mulai dari air garam hingga cuka sari apel. Sakit tenggorokan pada umumnya bisa membaik dengan sendirinya dalam beberapa hari.
Sakit tenggorokan ini bisa menyebabkan rasa nyeri, gatal, atau iritasi pada tenggorokan. Biasanya gejala yang mungkin terjadi bisa lebih buruk ketika menelan makanan atau cairan. Tenggorokan sakit juga bisa disebabkan oleh banyak hal, termasuk peradangan. Selain obat-obat di apotik, kamu bisa menggunakan obat radang tenggorokan alami seperti jahe dan juga air lemon.
Obat Alami Sakit Tenggorokan
1. Berkumur Air Garam
Berkumur dengan air garam hangat bisa membantu meredakan sakit tenggorokan dan memecah sekresi. Ini juga dapat membantu membunuh bakteri di tenggorokan. Caranya buatlah larutan air asin dengan setengah sendok teh garam dalam segelas penuh air hangat. Berkumurlah untuk membantu mengurangi pembengkakan dan menjaga tenggorokan tetap bersih. Lakukan setiap 3 jam sekali secara rutin.
Baca Juga:Disembuhkan Tanpa Obat! ini 4 Tips Menyembuhkan Sakit Tenggorokan Hanya dengan Air PutihSering Merasa Sakit di Tenggorokan, Kira-Kira Apa Penyebab Sakit saat Menelan?
2. Teh Camomile
Teh chamomile secara alami dapat memberi efek menenangkan. Teh ini telah lama digunakan untuk tujuan pengobatan, termasuk untuk mengatasi sakit tenggorokan. Sebab, teh ini memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan.
3. Madu
Madu yang dicampur dalam teh atau dikonsumsi begitu saja dapat menjadi obat alami untuk sakit tenggorokan. Hal ini karena madu memiliki sifat antioksidan, antiinflamasi, dan antimikroba.
4. Cuka Sari Apel
Cuka sari apel memiliki banyak bahan alami yang bersifat antimikroba. Ini bisa digunakan untuk meredakan gejala sakit tenggorokan, terutama akibat infeksi bakteri. Caranya, encerkan 1-2 sendok makan cuka sari apel dalam secangkir air, lalu gunakan untuk berkumur. Lakukan ini setiap beberapa jam secara rutin.
5. Akar Licorice
Akar licorice telah lama digunakan sebagai obat untuk sakit tenggorokan dan batuk. Akar licorice dapat membantu mengencerkan sekresi lendir dan melegakan tenggorokan.
Gejala sakit tenggorokan memang bisa menganggu beberapa aktivitas kamu. Maka dari itu, kamu bisa mengatasinya dengan mencoba obat alami sakit tenggorokan.