Selain Sakit Tenggorokan, Apa yang Akan Terjadi Pada Tubuh Ketika Panas Dalam?

panas dalam
alodokter.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Rasa tidak nyaman pada tenggorokan bisa terjadi karena panas dalam. Tidak hanya bagian tenggorokan, biasanya bibir pecah-pecah dan bau mulut juga bisa terjadi. Sebetulnya di dalam dunia medis tidak mengenal istilah panas dalam.

Kondisinya ini bukan pertanda suatu penyakit. Tetapi, kumpulan gejala dari penyakit di tenggorokan (sakit tenggorokan). Selain itu, bisa juga gejala awal dari infeksi virus ataupun bakteri. Hal yang muncul ketika akan panas dalam.

Serangan Virus

Apabila kita bahas panas dalam, banyak orang mengaitkannya dengakan makanan. Sebab memang ada beberapa makanan yang menjadi kambing hitam ketika gejala panas dalam muncul. Masyrakat awam juga menduga, makanan tersebut merupakan penyebab panas dalam.

Baca Juga:5 Manfaat Chemical Peeling Mampu Melawan Garis Halus dan Kerutan di WajahKenali Jenis-Jenis Perawatan Peeling Wajah yang Bisa Mengatasi Bercak Hitam di Wajah

Di dalam ilmu pengobatan tradisional, gejala panas muncul ketika seseorang mengonsumsi terlalu banyak makanan yang diolah dengan suhu tinggi atau daging serta gorengan. Lalu, panas dalam juga sering kali dikaitkan dengan konsumsi durian, cokelat, atau makanan yang berbumbu pekat dalam porsi yang berlebihan. Apakah betul seperti itu?

Kamu jangan langsng buru-buru menuduh makanan tersebut. Alasannya karena, hal tadi belum bisa dijelaskan secara ilmiah. Menurut National Institutes of Health, sakit tenggorokan atau faringitis (rasa tidak nyaman, sakit, atau gatal ditenggorokan) disebabkan oleh pembengkakan di bagian belakang tenggorokan (faring). Faring ini terletak antara amandel dan kotak suara (laring).

Munculnya Berbagai Keluhan

Di saat seseorang terserang panas dalam atau sakit tenggorokan, maka tidak menutup kemungkinan mereka akan mengalami beragam keluhan. Misalnya sakit kepala, radang tenggorokan, perubahan warna tonsil menjadi merah atau amandel, dan membesarnya kelenjar pada leher.

Selain itu, ada juga beberapa hal lainnya yang bisa terjadi pada tubuh ketika panas dalam menyerang. Berikut beberapa gejala sakit tenggorokan yang mengindikasikan terjadinya infeksi, antara lain:

  • Hidung beringus.
  • Bersin.
  • Rasa mual.
  • Demam.
  • Kelelahan.
  • Tenggorokan terasa kering.
  • Nyeri pada otot.
  • Batuk.

Pada umumnya, sakit tenggorokan biasanya bisa pulih dalam satu minggu tanpa mengonsumi obat-obatan. Waspada juga apabila sakit tenggorokan menimbulkan keluhan di bawah ini.

  • Terdapat darah pada ludah.
  • Sakit pada telinga.
  • Sulit bernapas.
  • Sering meneteskan air liur akibat sulit menelan.
  • Suara serak lebih dari dua minggu.

***

0 Komentar