Keindahan Batu Angkruk Dieng Wisata yang Mempesona

Batu angkruk
Keindahan Batu Angkruk Dieng
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, tidak pernah kehabisan pesona untuk memikat para pelancong.

Seiring waktu, berbagai destinasi wisata baru terus bermunculan, menawarkan pengalaman tak terlupakan bersama keluarga dan teman.

Salah satu yang tengah menjadi primadona di kalangan wisatawan adalah Maha Sky Batu Angkruk Dieng.

Baca Juga:Obat Menurunkan Berat Badan, Sehat dan BugarApakah Daun Pepaya Bisa Menurunkan Tekanan Darah?

Terletak di Jalan Dieng Km 22, Desa Tieng, Kecamatan Kejajar, Batu Angkruk Dieng menjadi destinasi yang wajib dikunjungi bagi siapa saja yang singgah di Wonosobo.

Akses menuju lokasi ini terbilang mudah, baik menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, meski medan yang berkelok dan menanjak menambah tantangan tersendiri.

Daya tarik utama Batu Angkruk Dieng adalah keindahan spot-spot foto yang sangat instagramable.

Dari replika kereta kencana, taman yang asri, hingga jembatan kaca yang memukau, semua dirancang untuk memanjakan pengunjung yang gemar berfoto.

Dengan latar belakang alam yang memesona, Batu Angkruk Dieng menciptakan suasana selfie yang kekinian dan tak lekang oleh waktu.

Namun, yang paling menyedot perhatian adalah teras kaca yang menjulang tinggi di Batu Angkruk Dieng.

Dari teras ini, pengunjung dapat menikmati panorama pegunungan Dieng dengan sudut pandang yang unik.

Baca Juga:Pesona Wisata Pantai Klotok Wonogiri, Dipadati PengunjungMinum Air Kelapa Setiap Hari, Apakah Sehat?

Sensasi seolah berada di atas awan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi siapa saja yang berkunjung ke sini.

0 Komentar