Penderita Kolesterol Tinggi Bisa Menguranginya: Daftar Makanan Lemak Jenuh Tinggi

daging
(Pexels)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Tak semua makanan sehat karena beberapa diantaranya menjadi pantangan dan perlu dibatasi konsumsinya agar tak membahayakan kondisi tubuh. Hal ini terjadi ketika seseorang mempunyai kadar kolesterol tubuh yang tinggi.

Seseorang dengan kondisi tersebut, sebaiknya mengurangi makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi. Lemak jenuh adalah jenis lemak yang terdapat dalam berbagai makanan dan memiliki struktur kimia yang memungkinkan molekulnya padat pada suhu kamar.

Jika lemak jenuh dikonsumsi secara berlebihan, maka dapat berdampak negatif pada kesehatan, terutama terkait dengan peningkatan risiko penyakit jantung. Untuk itu, ketahui daftar makanan apa saja yang perlu dibatasi dan mengandung lemak jenuh tinggi.

Baca Juga:Benarkah Minum Teh Bisa Menurunkan Kolesterol? Cek Jawabannya DisinitehJangan Salah Pilih, Ini 5 Jenis Minyak yang Aman untuk Penderita Kolesterol

Makanan Lemak Jenuh Tinggi

Merangkum dari very well health, Pedoman Diet untuk orang Amerika disarankan untuk membatasi konsumsi lemak jenuh hingga kurang dari 10% dari total kalori untuk orang dewasa yang sehat. Bahkan Asosiasi Jantung Amerika juga merekomendasikan, orang dewasa perlu membatasi lemak jenuh hingga 5% hingga 6% dari total kalori.

Dari 5-6% total kalori yang dimaksud, kira-kira setara dengan sekitar 11 hingga 13 gram lemak jenuh setiap hari jika mengonsumsi sekitar 2000 kalori per hari. Maka, jika dibutuhkan kurang dari 2000 kalori per harinya, maka lemak jenuh per hari yang dibutuhkan yakni kurang dari 11 hingga 13 gram.

Beberapa jenis makanan lemak jenuh tinggi diantaranya yakni daging. Ada daging sapi, lemak sapi, sosis, daging domba, daging olahan, dan aneka daging merah lainnya. Mengonsumsi daging merah bukan suatu larangan. Hanya saja, mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh ini setiap hari dapat menambah risiko.

Untuk itu, membatasi konsumsi daging merah dan olahan adalah cara yang mudah untuk menurunkan asupan lemak jenuh. Jika ingin mengonsumsinya, maka bisa diakali dengan mengonsumsi daging “tanpa lemak” atau “ekstra tanpa lemak”.

Selain daging, ada juga produk susu berlemak tinggi, es krim, cokelat, berbagai makanan penutup yang manis, mentega, mayones, keju, saus yang berbahan dasar krim hingga camilan dengan rasa gurih.

0 Komentar