Bikin Camilan Simpel dan Enak di Rumah dengan Menggunakan Bawang Bombai

onion ring
(pixabay.com/Frank B Araujo F)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Camilan menjadi ‘teman’ yang cocok untuk menemani waktu bersantai. Untuk membuat camilan pun, tak perlu menggunakan bahan yang susah karena dengan modal bawang bombai sebagai bahan dasarnya, kamu sudah bisa menikmati sebuah camilan yang enak.

Bawang bombai bisa diolah menjadi sebuah camilan bernama onion ring. Seperti namanya, makanan ini memiliki bentuk yang bulat seperti cincin. Kemudian dalam mengolahnya, diberi tambahan bahan lainnya dan digoreng hingga cokelat keemasan.

Onion ring mempunyai tekstur yang garing dan renyah karena dibalut dengan adonan tepung. Makanan ini populer menjadi hidangan yang bisa dimakan sendiri atau sebagai tambahan pada burger.

Baca Juga:Membuat Sajian Lezat di Rumah yang Bisa Jadi Ide Jualan, Cara Membuat Burger dengan Daging yang TebalPelajari Cara Menyimpan Kale untuk Menjaga Teksturnya Tetap Segar

Jika tertarik ingin membuatnya, berikut bahan yang dibutuhkan serta cara membuat onion ring yang bisa diikuti di rumah.

Bahan

  • 2 buah bawang bombai, potong bentuk cincin
  • 100 gram tepung terigu serbaguna
  • 60 gram tepung maizena
  • 2 dst baking powder
  • garam dan merica secukupnya
  • 100 gram tepung roti
  • 1 butir telur
  • susu cair
  • minyak

Cara Membuat

  • Siapkan adonan kering. Campur tepung terigu, maizena, baking powder, garam, dan merica.
  • Siapkan dua wadah baru. Satu berisi tepung roti dan satu lagi untuk adonan basah. Untuk adonan basah, masukkan telur dan susu cair, campur rata.
  • Bawang yang sudah dipotong, dimasukkan ke dalam adonan kering.
  • Masukkan ke dalam telur lalu gulingkan dalam tepung roti.
  • Siapkan wajan dan panaskan minyak. Goreng hingga berubah menjadi cokelat keemasan. Angkat dan tiriskan. Sajikan bersama saus.
0 Komentar